Piala Presiden - Persita Tekuk Dewa United dengan Gaya, Komentator Nyatakan Sepakan Voli Abu Rizal Berkelas Dunia

Najmul Ula - Senin, 20 Juni 2022 | 17:58 WIB
Pemain Persita Tangerang merayakan gol yang dicetak Ahmad Nur Hardianto ke gawang Persebaya Surabaya pada pekan ke-29 Liga 1 2021-2022.
LIGA1MATCH
Pemain Persita Tangerang merayakan gol yang dicetak Ahmad Nur Hardianto ke gawang Persebaya Surabaya pada pekan ke-29 Liga 1 2021-2022.

Di sisi lain, Dewa United terlihat tak bergigi, barangkali karena tak memainkan pemain asing di sektor depan.

Trio Feby Eka, Gufroni, dan Rishadi Fauzi amat jarang mengancam gawang lawan, sehingga nama terakhir digantikan Karim Rossi memasuki menit ke-36.

Persita lantas menciptakan gol berkat daya jelajah Fergonzi yang rajin mem-pressing lawan.

Ia merebut bola yang hendak dibuang bek Dewa United untuk berhadapan melawan kiper dan mengirim sontekan ringan ke sudut kanan bawah.

Dewa United justru langsung membalas meski jarang mengancam, yakni berupa finishing klini Karim Rossi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Piala Presiden 2022 (@pialapresiden)

Karim Rossi memanfaatkan miskomunikasi Yohanes Kandaimu dan kiper Persita untuk mencuri bola di belakang garis pertahanan, lantas menaklukkan Rizky Darmawan.

Persita kemudian langsung menggebrak selepas kick-off babak kedua, lewat gol indah yang disarangkan Abu Rizal Maulana.

Ramiro Fergonzi melepas umpan silang dari sayap kiri, dan disambut sepakan voli menggunakan kaki luar oleh Abu Rizal.

Baca Juga: Mesut Oezil Terancam Batal ke Liga 1, Sang Agen Ungkap Dia Lebih Bergairah Main Esports

Bola melengkung outswing dengan cantik ke pojok atas gawang, hingga komentator menjuluki gol tersebut berkelas dunia.


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.