Hasil Liga 1 - Arema FC Menang Perdana Sejak Dibesut Joko Susilo, Dimas Drajad Cetak Gol Sebelum Gabung Timnas

Najmul Ula - Minggu, 19 Maret 2023 | 16:53 WIB
Striker Persikabo 1973, Dimas Drajad (kiri), melakukan selebrasi buka baju dan diganjar kartu kuning oleh wasit dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2022 di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Minggu (19/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Striker Persikabo 1973, Dimas Drajad (kiri), melakukan selebrasi buka baju dan diganjar kartu kuning oleh wasit dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2022 di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Minggu (19/3/2023).

Jalannya pertandingan di Stadion PTIK sore ini terlihat cukup cepat, dengan kedua tim sama-sama ingin terangkat dari bottom-half.

Arema FC lebih sering mengancam pada awal laga, melalui kecepatan Ilham Udin di sisi kiri atau visi Evan Dimas di lini tengah.

Hanya saja semua usaha Arema FC hanya mentok di kotak penalti, lantaran tak ada keputusan final cukup baik di sentuhan terakhir.

Cuma peluang Dendi Santoso yang membentur mistar yang bisa dianggap sebagai upaya serius Arema FC pada babak pertama.

Justru Persikabo 1973 yang bisa mencuri gol lebih dulu, melalui striker Dimas Drajad yang baru saja memenangi panggilan timnas Indonesia.

Bek asing Persikabo 1973, Lucas Gama Moreira alias Lucao (tengah), sedang menghalau bola yang mengarah kepada striker Arema FC bernama Dedik Setiawan (kanan) dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2022 di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Minggu (19/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek asing Persikabo 1973, Lucas Gama Moreira alias Lucao (tengah), sedang menghalau bola yang mengarah kepada striker Arema FC bernama Dedik Setiawan (kanan) dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2022 di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Minggu (19/3/2023).

Dimas Drajad merespons panggilan Shin Tae-yong dengan gol yang diawali one-two dengan Roni Sugeng, yang diakhiri finishing cakep dengan kaki luar 0-1.

Pada babak kedua, Joko Susilo memerintahkan anak asuhnya untuk mengurung Persikabo.

Skuat Persikabo juga terlihat terlalu cepat tampil bertahan, meskipun mereka cuma unggul satu gol dan memiliki kapasitas untuk menyerang.

Baca Juga: Sempat Dibikin Frustasi Indonesia saat Fase Grup, Uzbekistan Sukses Juara Piala Asia U-20 2023


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.