Hasil Liga 1 - Persis Dapat Penalti Kontroversial dan Gol Dianulir, Taufiq Febriyanto Main 10 Menit Langsung Diusir

Najmul Ula - Rabu, 15 Maret 2023 | 16:53 WIB
Abuh Lestaluhu berduel dengan Dendy Santoso saat laga Persis Solo vs Arema FC di pekan ke-30 Liga 1 2022/2023, Rabu (15/3).
Instagram/@Persisofficial
Abuh Lestaluhu berduel dengan Dendy Santoso saat laga Persis Solo vs Arema FC di pekan ke-30 Liga 1 2022/2023, Rabu (15/3).

Usaha terbaik dari Laskar Sambernyawa yaitu sebuah sundulan yang diamankan Adilson Maringa, dan terlihat berbahaya hanya karena teriakan suporter.

Sebaliknya, Arema FC yang lebih banyak bermain menunggu berhasil mendapatkan reward lebih besar atas efektivitas di lini terdepan.

Beberapa peluang berbahaya sanggup mengancam Gianluca Pandeynuwu, tetapi tembakan berbau keberuntungan yang membuat gol tercipta.

Sebuah tendangan kaki lemah Dendi Santoso mengoyak jala Persis akibat membentur Jaimerson Xavier pada menit ke-26. 0-1.

Selanjutnya, sebuah aksi solo run Evan Dimas sempat mengingatkan suporter pada masa emas sang pemain 10 tahun silam, tetapi diakhiri finishing buruk rupa.

Pada babak kedua, Persis berhasil mendapatkan apa yang mereka inginkan, yaitu gol penyama kedudukan.

Hanya saja gol itu diperoleh melalui cara yang membuat pemain Arema FC naik pitam.

Samsul Arif dikepung oleh tiga pemain di dalam kotak penalti, dan upaya pamungkasnya yaitu menjauhkan bola dari bek terakhir Arema FC.

Baca Juga: 3 Nama Layak Gantikan Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman di Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday

Sayangnya bola sudah terlalu jauh dan Samsul juga dalam kondisi hampir terjatuh saat berbenturan dengan bek lawan, sehingga peluit penalti menjadi terasa kontroversial.


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.