Timnas U-20 Tak Punya Gelandang Pelapis dan Marselino Ditahan Klub, Opsi Kejutan Datang dari Bali United

Najmul Ula - Selasa, 21 Februari 2023 | 10:17 WIB
Made Tito Wiratama lakukan debut untuk tim utama Bali United lawan Persebaya Surabaya di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (18/2/2023). Bisa langsung dipanggil timnas Indonesia U-20.
Made Tito Wiratama lakukan debut untuk tim utama Bali United lawan Persebaya Surabaya di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (18/2/2023). Bisa langsung dipanggil timnas Indonesia U-20.

Alhasil, trio Arkhan Fikri, Zanadin Fariz, dan Achmad Maulana Syarif harus bermain penuh dalam dua laga terakhir!

Mengingat Shin Tae-yong punya reputasi mencomot pemain dari klub di tengah kompetisi, boleh jadi ia perlu menyaksikan laga terakhir Bali United.

Made Tito mencatatkan dua assist dalam kesempatan starter perdana untuk Bali United.

Pemain yang juga eks anak gawang Bali United itu mengkreasi gol Privat Mbarga dan Ilija Spasojevic dalam kemenangan 4-0. 

Ia terlahir pada 31 Juli 2003, sehingga dapat langsung dipanggil timnas U-20 untuk Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20.

Pemain timnas U-20 Selandia Baru, Fin Ngahina Roa Conhchie (kanan), sedang mengoper bola dan dibayangi gelandang timnas U-20 Indonesia bernama Arkhan Fikri (kiri) dalam laga turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (19/2/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas U-20 Selandia Baru, Fin Ngahina Roa Conhchie (kanan), sedang mengoper bola dan dibayangi gelandang timnas U-20 Indonesia bernama Arkhan Fikri (kiri) dalam laga turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (19/2/2023) malam.

Pelatih Teco juga telah melayangkan pujian pada pemain muda yang sepanjang musim berlatih di tim utama Bali itu.

"Ya ada Tito sebagai starter hari ini dan beberapa pemain muda lainnya yang masuk dari babak kedua," ucap Teco (18/2/2023).

"Saya pikir saat (Tito) kerja keras di latihan, pasti kesempatan itu datang."

Baca Juga: 10 Laga Sisa Persib, Persija, dan PSM, Luis Milla Rawan Tersandung 2 Pelatih Eropa


Editor : Najmul Ula
Sumber : Baliutd.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.