Persib Besutan Luis Milla Tak Bisa 'Dibunuh', Dua Laga Beruntun Bisa Menang Meski Bermain dengan 10 Pemain

Najmul Ula - Kamis, 26 Januari 2023 | 18:30 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla , sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam laga tunda Liga 1 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 11 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla , sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam laga tunda Liga 1 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 11 Januari 2023.

Meski Persib bermain dengan 10 pemain, Borneo FC seperti tak tahu cara memenangkan laga, terlihat dari berbagai kebuntuan di babak kedua.

Stefano Lilipaly tak percaya pada rekan setimnya hingga mencoba membawa bola sendiri, lalu empat umpan silang beruntun dibuang bek Persib.

Semua rasa frustrasi yang ditunjukkan pemain Borneo FC tak akan terjadi andai Persib bermain tak tentu arah seperti pada awal musim.

Hebatnya, sudah dua laga beruntun Persib mengakhiri laga dengan 10 pemain tetapi tetap membawa pulang tiga poin.

Pada laga sebelumnya, Nick Kuipers mendapatkan kartu merah pada lima menit terakhir dalam kondisi unggul 1-0 atas Madura United.

Pemain Persib Bandung, Ricky Kambuaya (kiri), sedang kebingungan setelah diganjar kartu kuning kedua oleh wasit dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 26 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain Persib Bandung, Ricky Kambuaya (kiri), sedang kebingungan setelah diganjar kartu kuning kedua oleh wasit dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 26 Januari 2023.

Madura United yang bercokol di papan atas juga menggempur pertahanan Persib di sepanjang laga.

Nyatanya ada atau tidak ada Kuipers, Maung Bandung tetap menorehkan cleansheet di kandang Madura United.

Dengan demikian, boleh dikatakan Persib sudah memiliki material tim juara untuk merebut titel Liga 1 musim ini.

Baca Juga: Saat Striker Alumni Liga 2 Lebih Jago dari Jebolan Liga Champions Eropa, Aji Kusuma Ambil Alih Peran Krmencik

Bagaimanapun Luis Milla harus mengingatkan anak asuhnya untuk tak gegabah melepas tekel, karena Persib tak bisa selamanya menang jika terus-terusan bermain 10 orang.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Arema FC Lupa Cara Menang, PSS Sleman Sukses Jinakkan Singo Edan


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.