Saddil Ramdani Bertahan di Sabah FC, Indonesia Resmi Kirim 2 Pemain ke Liga Super Malaysia Musim Depan

Najmul Ula - Rabu, 28 Desember 2022 | 14:37 WIB
Pemain sayap kiri timnas Indonesia, Saddil Ramdani, sedang menguasai bola saat bertanding dalam laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain sayap kiri timnas Indonesia, Saddil Ramdani, sedang menguasai bola saat bertanding dalam laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022.

Kini saat Piala AFF sedang berjalan, Saddil menyiratkan bakal menambah kebersamaan yang dirajut lebih dari dua tahun di Sabah FC.

"Bisa jadi saya tetap di Sabah FC karena pelatih dan manajemen klub juga sangat mendukung saya ... jadi bisa saja saya tetap di Sabah FC," ujar Saddil di Harimau Malaya (26/12/2022).

"Kalau Piala AFF 2022 sudah berakhir, baru saya akan pikirkan masa depan saya," sambungnya.

Jika benar ia akan bertahan di Sabah FC, Saddil bakal mendapatkan jam terbang melimpah di klub berjuluk The Rhinos itu.

Sabah FC akan berlaga di Liga Super Malaysia yang berekspansi menjadi 18 klub, sekaligus berlaga di level Asia di ajang Piala AFC 2022.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by TRW KELANTAN FC (@trwkelantanfc)

Selain Saddil, masih ada satu nama lagi yang bakal comeback ke negeri jiran setelah pulang kampung ke Indonesia.

Dia adalah eks winger Dewa United, Natanael Siringoringo.

Natanael Siringoringo sebelumnya menjadi pemain kunci Kelantan FC di kasta dua Liga Malaysia selama 1,5 musim sebelum dipinang Dewa United.

Baca Juga: Vietnam Vs Malaysia - Balas Psywar Kim Pan-gon, Park Hang-seo Pamer Rekor Sempurna Jumpa Harimau Malaya

Dewa United rupanya cuma meminjam Siringoringo selama setengah musim, sehingga sang winger akan kembali tepat waktu pada masa pramusim Liga Super Malaysia musim depan.


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.