Piala AFF 2022 - Kabar Gembira bagi Seantero Asean, Nguyen Quang Hai Langsung Cedera di Laga Pertama Vietnam

Najmul Ula - Jumat, 23 Desember 2022 | 11:00 WIB
Pemain timnas U-22 Vietnam, Nguyen Quang Hai, meringisi kesakitan usai ditabrak pemain Singapura dalam lanjutan laga SEA Games 2019.
BONGDA.VN
Pemain timnas U-22 Vietnam, Nguyen Quang Hai, meringisi kesakitan usai ditabrak pemain Singapura dalam lanjutan laga SEA Games 2019.

Pau FC di Ligue 2 Prancis merasa Quang Hai lebih membutuhkan menit main di Piala AFF, ketimbang mendekam di bangku cadangan klubnya.

Situasi itu berbanding terbalik dengan sejumlah negara rival, yang dirugikan karena jadwal tak linier Piala AFF 2022.

Timnas Thailand terpaksa kehilangan Chanathip Songkrasin, Supachok Sarachat, dan sederet pemain bintang lainnya yang berkomitmen untuk klub.

Timnas Malaysia bahkan kehilangan sebelas pemain Johor Darul Takzim untuk alasan yang sama.

Timnas Indonesia juga demikian, seturut keputusan KV Mechelen dan Gillingham menahan Sandy Walsh dan Elkan Baggott.

Kembali ke Quang Hai, jeda enam hari dari laga sebelumnya, bagaimanapun, bisa membuat dia memaksakan bermain setelah rehat satu pekan penuh.

Baca Juga: Liga 1 Lebih Kompetitif dari Liga Malaysia, Bali United Sudah Kalah 6 Kali Tapi Bisa Puncaki Klasemen

 


Editor : Najmul Ula
Sumber : Thethao247.vn
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.