Hasil Liga 1 - Bungkam Persikabo 1973, Arema FC Perpanjang Rekor Tak Terkalahkan

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 14 Desember 2022 | 16:53 WIB
Arema FC vs Persikabo di Stadion Manahan, Solo, Rabu (14/12/2022).
METTA RAHMA MELATI/BOLASPORT.COM
Arema FC vs Persikabo di Stadion Manahan, Solo, Rabu (14/12/2022).

Berawal dari kemelut di kotak penalti, kiper Persikabo 1973, Diky Indriyana salah mengantisipasi umpang silang yang dilepaskan pemain Arema FC.

Bola liar tepisan Diky Indriyana justru mengenai badan Yandi Sofyan dan masuk ke gawang sendiri.

Tertinggal satu go, Persikabo 1973 langsung meningkatkan intensitas serangan.

Laskar Padjajaran sempat mendapat peluang emas melalui sundulan Gustavo Tocantins.

Baca Juga: Menyedihkan, Thomas Doll Sampai Ajari Wasit Aturan 'Advantage' Usai Lihat Persija Dirugikan Korps Pengadil

Akan tetapi, penyelamatan gemilang yang dilakukan Adilson Maringa membuat gawang Arema FC tetap aman.

Keunggulan Arema FC 1-0 bertahan hingga akhir babak pertama.

Memasuki babak kedua, tim Singo Edan mulai menurunkan tempo permainan.

Pada menit ke-60 Arema FC hampir menambah keunggulan andai tendangan Evan Dimas dari tak mampu ditangkap oleh Diky Indriyana.

Skor 1-0 untuk keunggulan Arema FC bertahan hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.