Hasil Liga 1 - Diwarnai Kartu Merah Konyol Jaimerson Xavier, Persis Solo Ditahan Imbang PSM Makassar

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 29 September 2022 | 17:59 WIB
Suasana pertandingan laga ke-11 Liga 1 2022-2023 antara Persis Solo melawan PSM Makassar di Stadion Manahan, Solo, Kamis (29/9/2022).
DWI ARYO PRIHADI/BOLASPORT.COM
Suasana pertandingan laga ke-11 Liga 1 2022-2023 antara Persis Solo melawan PSM Makassar di Stadion Manahan, Solo, Kamis (29/9/2022).

Pada menit ke-55 Samsul Arif nyaris saja membawa Laskar Sambernyawa kembali unggul.

Sudah berdiri bebas di kotak penalti PSM, Samsul Arif gagal mencetak gol setelah tendangannya malah melambung tinggi di atas mistar gawang.

Rasiman sempat mencoba melakukan perubahan dengan memasukkan Jaimerson Xavier menggantikan Andri Ibo pada menit ke-77.

Alih-alih membawa perubahan, Jaimerson Xavier justru memberi kerugian untuk Persis.

Pemain asal Brasil itu mendapat kartu merah dari wasit saat baru 10 menit di atas lapangan karena melakukan tamparan kepada bek PSM, Yuran Fernandes.

Hingga wasit meniup peluit akhir kedua tim gagal mencetak gol tambahan, Persis harus puas berbagi poin dengan PSM.

Berikut Daftar Susunan Pemain Persis Solo Vs PSM Makassar:

Persis Solo (4-4-2): Gianluca Pandeynuwu; Fabioano Beltrame, Andri Ibo, Alfath Faathier, Abduh Lestaluhu; Gavin Kwan, Ryo Matsumura, Alexis Nahuel Messidoro, Mochamad Shulton Fajar; Samsul Arif, Irfan Jauhari

Cadangan: Ferdinan Alfred, Eky Taufik, Irfan Bachdim, Sutanto Tan, Althaf Indie A;rizky, Muhamad Riyandi, Arapenta Lingka Poerba, Taufiq Febriyanto, Mochammad Kanu Helmiawan, Jaimerson da Silva Xavier

Pelatih: Rasiman

PSM Makassar (3-4-3): Reza Arya Pratama; Safrudin Tahar, Yuran Fernandes Lopes, Yance Sayuri; Akbar Tanjung, Arfan, Kenzo Nambu, Rizky Eka Pratama; Ricky Pratama (Ramadhan Sananta 46'), Dzaki Asraf Huwaidi, Everton de Mendonca

Cadangan: Rivky Mokodompit, Bryan Caesar Rahmadhan, Ananda Raehan Alief, Victor Jonso Benjamin Dethan, Ibnul Mubarak, M Ramadhan Sananta, Donald Bissa, Dallen Ramadhan Rovani Doke, Rafli Asrul, Edgrad Amping

Pelatih: Bernardo Tavares

Baca Juga: Timnas U-16 Tonton Langsung Kehebatan Timnas Senior Bungkam Curacao, Giliran Garuda Muda Ingin Berpesta di Pakansari


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.