Ngotot Gelar FIFA Matchday di Stadion Pakansari, Yunus Nusi Sebut PSSI Siap Keluarkan Dana untuk Biaya Renovasi

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 13 September 2022 | 10:39 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kiri), sedang melakukan sesi jumpa pers dan ditemani oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi (kanan), di Menara Mandiri 2, Senayan, Jakarta, 11 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kiri), sedang melakukan sesi jumpa pers dan ditemani oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi (kanan), di Menara Mandiri 2, Senayan, Jakarta, 11 Juli 2022.

Beberapa waktu lalu Stadion Pakansari memang tergenang air saat diguyur hujan lebat.

Momen tersebut terjadi saat pertandingan RANS Nusantara FC Vs Persik Kediri pada pekan kesembilan Liga 1 2022-2023, Sabtu (10/9/2022).

Pada laga tersebut aliran bola tidak berjalan mulus karena lapangan tergenang air.

Meski begitu, PSSI tampaknya tetap ngotot ingin menggunakan Stadion Pakansari.

Stadion Pakansari tergenang air akibat diguyur hujan lebat dalam laga Rans Nusantara FC vs Persik Kediri (10/9/2022).
BolaNas.com
Stadion Pakansari tergenang air akibat diguyur hujan lebat dalam laga Rans Nusantara FC vs Persik Kediri (10/9/2022).

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 - Semringah dengan Komposisi Pemain Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong Optimis Lolos

Yunus Nusi bahkan mengatakan PSSI siap ikut turun tangan.

PSSI siap membantu untuk merenovasi drainase Stadion Pakansari.

"Saya sudah sampaikan kepada tim infrastruktur PSSI," kata Yunus Nusi dikutip dari BolaSport.com, Senin (12/9/2022).

"Kalau perlu PSSI yang membiayai supaya selokan atau parit yang buntu dalam rangka mempercepat drainase ketika hujan," imbuhnya.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.