Jelang Indonesia Vs Curacao - Performa Mengkhawatirkan Egy-Arhan, Asnawi-Saddil-Witan dalam Kondisi Terbaik

Najmul Ula - Kamis, 8 September 2022 | 22:09 WIB
Bek timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam kembali  mencatat assist saat laga Ansan Greeners Vs Busan IPark di Stadion Ansan-wa, dalam laga pekan ke-37 K-League 2 2022, Minggu (4/9/2022).
tv.kleague.com
Bek timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam kembali mencatat assist saat laga Ansan Greeners Vs Busan IPark di Stadion Ansan-wa, dalam laga pekan ke-37 K-League 2 2022, Minggu (4/9/2022).

Pratama Arhan bahkan dalam kondisi lebih mengkhawatirkan, mengingat ia hanya bermain satu kali dalam enam bulan di Tokyo Verdy.

Pratama Arhan yang datang sebagai bek kiri terpaksa digeser sebagai winger kanan oleh Tokyo Verdy, lantaran skill defensif sang pemain tak cukup solid di level itu.

Pratama Arhan memang tetap membuktikan diri sebagai bek kiri terbaik Indonesia pada Kualifikasi Piala Asia 2023 lalu, tetapi perkembangannya akan lebih terasa apabila rutin bermain.

Dibanding tiga nama pertama, Egy dan Arhan berada dalam kondisi tak menguntungkan di klub sehingga bisa mempengaruhi performa mereka di timnas.

Bagaimanapun, Shin Tae-yong dikenal kerap mengutamakan pemain abroad dibanding pemain Liga 1, sehingga lima pemain di atas dapat dipastikan tetap mendapat tempat di timnas Indonesia.

Selain lima pemain "asli" Indonesia di atas, Shin Tae-yong juga kemungkinan besar memanggil pemain abroad berstatus blasteran, Elkan Baggott.

Baca Juga: Shin Tae-yong Sadar Timnas Indonesia U-20 Belum Sempurna, 2 Nama dengan Statistik Unggul Dipanggil ke Surabaya


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.