Menanti Racikan Luis Milla, Kapten Persib Optimistis Sambut Laga Kontra Bali United

Nungki Nugroho - Senin, 22 Agustus 2022 | 17:32 WIB
Luis Milla resmi diperkenalkan sebagai pelatih baru Persib Bandung di Graha Persib, Bandung, Jawa Barat, 22 Agustus 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Luis Milla resmi diperkenalkan sebagai pelatih baru Persib Bandung di Graha Persib, Bandung, Jawa Barat, 22 Agustus 2022.

Dari segi mental, para pemain sedang dalam keadaan bagus setelah meraih dua kemenangan atas PSIS Semarang dan PSS Sleman.

"Secara psikologis, semua pemain dalam keadaan bagus. Secara fisik juga sudah cukup bagus setelah kemarin kami ada sesi pemulihan kebugaran," kata Jufriyanto dikutip dari laman resmi Persib.

Jupe, sapaan akrabnya, memastikan para pemain maupun staf pelatih akan berusaha semaksimal mungkin untuk bisa merealisasikan harapan tersebut.

"Kami bertekad untuk kasih poin maksimal dengan memaksimalkan laga kandang ini. Mudah-mudahan, itu juga bisa menjadi daya tarik agar bobotoh (lebih banyak) datang ke stadion," tutur Jupe saat jumpa pers jelang pertandingan lawan Bali United.

Baca Juga: Respon Aji Santoso usai 3 Wasit yang Rugikan Persebaya Dapat Hukuman Berat dari PSSI

Bek Persib Bandung, Achmad Jufriyanto telah memperpanjang kontrak bersama klub selama dua tahun
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek Persib Bandung, Achmad Jufriyanto telah memperpanjang kontrak bersama klub selama dua tahun

Di lain kesempatan, Luis Milla yang sudah bisa melatih mengaku antusias dengan skuad Maung Bandung.

"Sejak awal adanya komunikasi dengan seluruh jajaran Persib Bandung. Saya melihat bahwa tim ini memiliki keseriusan dan keprofesionalan," ucap Milla saat konferensi pers di Graha Persib.

"Itu alasan saya ingin datang ke Persib," imbuhnya.

Eks pelatih timnas Indonesia itu juga sudah mengantongi akar permasalahan Persib.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.