Jelang Piala AFF U-16 2022, Bima Sakti Beberkan Kondisi Terkini Timnas U-16 Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 27 Juli 2022 | 05:00 WIB
Asisten pelatih timnas U-23 Indonesia, Bima Sakti, sedang mengawasi para pemainnya saat latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 12 April 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Asisten pelatih timnas U-23 Indonesia, Bima Sakti, sedang mengawasi para pemainnya saat latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 12 April 2022.

"Kami tinggal menunggu regulasi dari AFF berapa pemain yang bisa didaftarkan," imbuhnya.

Timnas U-16 Indonesia juga sudah menggelar dua laga uji coba.

Pada laga uji coba perdana Garuda Asia harus takluk dari Porprov DIY U-20 dengan skor 0-2.

Sementara itu, di laga kedua timnas U-16 Indonesia berhasil melumat Porda Sleman U-18 dengan skor 5-1.

Para pemain timnas U-16 Indonesia saat menjalani latihan di Yogyakarta jelang Piala FF U-16 2022
PSSI
Para pemain timnas U-16 Indonesia saat menjalani latihan di Yogyakarta jelang Piala FF U-16 2022

Baca Juga: Noda Hitam di Momen Comeback Persis Solo ke Liga 1, Kalah di Kandang Sendiri hingga Suporter Ricuh

Meski begitu, Bima Sakti mengaku cukup puas dengan penampilan anak asuhnya.

"Dari dua kali laga uji coba, lawan kami semua memang memiliki selisih umur satu dan dua tahun diatas anak-anak."

"Pertama kami memang kalah, tapi saya senang anak-anak bisa bangkit kembali dan memenangkan laga uji coba kedua dengan skor yang bagus," ujar Bima Sakti.

Bima Sakti sendiri memasang target yang cukup tinggi untuk timnas U-16 Indonesia.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.