3 Pemain Impresif Hadapi Timor Leste dan Filipina, Aji Santoso: Persebaya Tulang Punggung Timnas Indonesia U-23!

Najmul Ula - Sabtu, 14 Mei 2022 | 16:33 WIB
Pemain timnas U-23 Indonesia merayakan gol yang dicetak oleh Egy Maulana Vikri saat menghadapi Timor Leste pada SEA Games 2021.
PSSI.ORG
Pemain timnas U-23 Indonesia merayakan gol yang dicetak oleh Egy Maulana Vikri saat menghadapi Timor Leste pada SEA Games 2021.

Adapun si belia Marselino Ferdinan mengeksekusi penalti dengan penuh percaya diri untuk melesakkan gol keempat.

Dari Indonesia, Aji Santoso memberi sanjungan untuk anak asuhnya yang bisa tampil impresif di ajang internasional.

"Ridho berhasil mencetak gol lewat sundulan tendangan bebas, Marselino mencetak gol lewat penalti," ujar Aji dikutip dari Kompas.com (14/5/2022).

Aji yang juga pernah menangani timnas Indonesia U-23 itu menyebut Bajul Ijo sebagai tulang punggung Garuda Muda.

Tiga pemain di atas, Ernando, Ridho, dan Marselino, diprediksi terus menjadi pilihan utama Shin Tae-yong untuk merebut medali emas.

Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh berselebrasi bersama usai timnas Indonesia U-23 membantai Filipina (13/5/2022).
BolaNas.com
Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh berselebrasi bersama usai timnas Indonesia U-23 membantai Filipina (13/5/2022).

"Patut kita apresiasi pemain Persebaya menjadi tulang punggung timnas Indonesia U-23 di SEA Games kaii ini," ucap Aji.

"Mereka adalah didikan semua yang ada di Persebaya, manajemen, kru, dan pelatih."

"Mudah-mudahan akan banyak muncul pemain timnas dari Persebaya ke depannya," tandasnya.

Baca Juga: Witan Sulaeman Tersenyum Polos Usai Remas Alat Vital Pemain Filipina, Komentator Vietnam Ikut Tertawa


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.