Salah Sendiri Teror Pemain, Suporter Persebaya Harus Ikhlas Dua Pemain Menyeberang ke Persib Bandung

Najmul Ula - Rabu, 6 April 2022 | 12:17 WIB
Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya dalam perkenalan sebagai pemain baru Persib Bandung (6/4/2022).
BolaNas.com
Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya dalam perkenalan sebagai pemain baru Persib Bandung (6/4/2022).

"Usia yang masih muda menjadi pertimbangan Persib dalam kesepakatan bekerja sama lebih dari satu musim."

"Ricky Kambuaya (dikontrak) selama dua tahun sedangkan Rachmat Irianto tiga musim."

Bagi Irianto sendiri, keputusan pergi dari Bajul Ijo sungguh berat diambil mengingat statusnya sebagai putra daerah.

Pemain timnas Indonesia, Rachmat Irianto (kiri), sedang menguasai bola di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas Indonesia, Rachmat Irianto (kiri), sedang menguasai bola di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.

Irianto juga dikenal sebagai putra dari legenda Persebaya, Bejo Sugiantoro, serta beberapa kali didapuk sebagai kapten tim.

Sayang, ia memilih keluar setelah mendapat teror kelewat batas dari suporter.

Irianto sendiri cuma mencatatkan 21 penampilan bagi Persebaya pada musim lalu, terlihat sedikit lantaran ia selalu menjadi langganan timnas Indonesia.

Persebaya kini cuma memiliki Alwi Slamat di posisi gelandang bertahan.

"Rian memilih untuk tidak melanjutkan kerja sama karena alasan keluarga," demikian pernyataan Persebaya (5/4/2022).

Baca Juga: Kabar Transfer Persebaya - Eksodus Ikuti Marukawa, Satu Pemain Hengkang Akibat Teror Kelewat Batas dari Suporter


Editor : Najmul Ula
Sumber : Persib.co.id,Persebaya.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.