Wander Luiz Makin Krisis Kepercayaan Diri Sejak Dibuang Persib, Bahkan Penalti Pun Ditendang Asal-asalan

Najmul Ula - Jumat, 25 Februari 2022 | 11:05 WIB
Eksekusi gagal Wander Luiz dalam laga Persikabo vs PSS (24/2/2022).
BolaNas.com
Eksekusi gagal Wander Luiz dalam laga Persikabo vs PSS (24/2/2022).

Dalam banyak momen, ia terlihat tak memiliki kelincahan dan tak menyatu dengan rekan setimnya di Elang Jawa.

Laga terbaru melawan Persikabo menjadi bukti bahwa Wander Luiz sedang tidak baik-baik saja.

PSS mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-27 akibat pelanggaran Roni Beroperay pada Ikrham Mila.

Wander Luiz maju sebagai eksekutor, tetapi ia tampak berada dalam kepercayaan diri sangat rendah.

Striker PSS Sleman, Wander Luiz (kiri) saat laga melawan Tira Persikabo
HARRYHARTOMO
Striker PSS Sleman, Wander Luiz (kiri) saat laga melawan Tira Persikabo

Bahkan komentator Jerry Arvino pun heran dengan apa yang dilakukan Wander Luiz, saat ia menendang lemah dari titik putih.

Mungkin Wander Luiz bermaksud melakukan teknik panenka, tetapi ia menyentuh bola dari samping dan berakibat lajunya melenceng lemah.

Kegagalan tersebut berujung fatal lantaran Persikabo sanggup mencetak dua gol pada babak kedua.

Usai pertandingan, pelatih PSS Putu Gede menyatakan timnya memang tidak memiliki rasa kebersamaan.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2022 - Tangisan Timor Leste usai Dikalahkan Vietnam Lewat Drama Adu Penalti


Editor : Najmul Ula
Sumber : Tribun Jogja
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.