Kondisi Miris Garuda Jelang Final, Shin Tae-yong Ungkap Pemain Indonesia Kurang Makan

Najmul Ula - Selasa, 28 Desember 2021 | 14:38 WIB
Pemain Singapura, Shahdan Sulaiman, ketika melakukan eksekusi tendangan bebas ke gawang timnas Indonesia di semifinal Piala AFF 2020.
FAS.ORG
Pemain Singapura, Shahdan Sulaiman, ketika melakukan eksekusi tendangan bebas ke gawang timnas Indonesia di semifinal Piala AFF 2020.

Alhasil, para pemain Indonesia harus puas dengan "nasi kotak" yang kurang menunjang asupan sebagai pesepak bola elite.

Hal tersebut kembali dikeluhkan Shin Tae-yong jelang laga final kontra Thailand.

"Memang ini bagian yang sangat-sangat sulit bagi saya, untuk pemulihan fisik," ungkap Shin dalam jumpa pers (28/12/2021).

Asisten pelatih timnas Indonesia, Dzenan Radoncic mengeluhkan pelayanan makanan dari panitia Piala AFF 2020.
INSTAGRAM.COM/DZENOALIS
Asisten pelatih timnas Indonesia, Dzenan Radoncic mengeluhkan pelayanan makanan dari panitia Piala AFF 2020.

"Apalagi kita sedang di dalam sistem bubble, jadi tidak bisa makan yang bergizi agar cepat pulih," jelasnya.

Terlebih, tenaga Garuda terkuras lantaran harus bermain hingga 120 menit pada leg kedua semifinal melawan Singapura (25/12/2021).

Garuda memiliki waktu istirahat sehari lebih banyak dibanding Thailand.

"Karena kita makan nasi kotak, maka nutrisi pemain akan kurang," ujar Shin.

"Itu yang menjadi perhatian di sini, masih khawatir sampai sekarang," tandasnya.


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.