Kaki Kiri Ajaib Egy Maulana Vikri, Gol ke Gawang Taiwan Persis Assist Kedua di FK Senica

Najmul Ula - Selasa, 12 Oktober 2021 | 10:35 WIB
Gelandang timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri saat memperkuat skuad Garuda melawan Taiwan dalam laga play-off Kualifikasi Piala Asia 2023, di Stadion Chang Arena Buriram, Thailand, Senin (11/10/2021).
PSSI
Gelandang timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri saat memperkuat skuad Garuda melawan Taiwan dalam laga play-off Kualifikasi Piala Asia 2023, di Stadion Chang Arena Buriram, Thailand, Senin (11/10/2021).

Saat itu, Egy mengokang sebuah umpan dari sisi kanan dalam jarak yang lebih jauh.

Bola melengkung yang dikirim Egy berhasil ditanduk Giannis Niarchos untuk menjaringkan bola ke gawang Nafta Gbely.

Gol tersebut mengawali kemenangan 3-0 FK Senica atas Nafta Gbely.

Egy Maulana Vikri mencatat assist dalam debut bersama FK Senica di Liga Slovakia 2021/22 (11/9/2021).
Bolanas.com
Egy Maulana Vikri mencatat assist dalam debut bersama FK Senica di Liga Slovakia 2021/22 (11/9/2021).

Dengan demikian, Egy semakin menahbiskan diri sebagai spesialis umpan silang bagi FK Senica maupun timnas Indonesia.

Bersama FK Senica, Egy sudah mengantongi dua assist dalam lima laga di Liga Slovakia dan Piala Slovakia.

Bersama timnas Indonesia, Egy juga menorehkan satu assist dan satu gol dalam tujuh laga di era Shin Tae-yong.

"Alhamdulillah kami bersyukur dan senang dapat lolos ke Kualifikasi Piala Asia 2023," ucap Egy usai laga kontra Taiwan (11/10/2021).


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.