Lagi, Klub Liga 2 Tampung Pemain Indisipliner Timnas Indonesia

Nungki Nugroho - Rabu, 1 September 2021 | 19:37 WIB
Serdy Ephy Fano menjawab pertanyaan wartawan seusai latihan bersama timnas U-19 Indonesia di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (7/10/2019).
WAHYU SEPTIANA/TRIBUN JAKARTA
Serdy Ephy Fano menjawab pertanyaan wartawan seusai latihan bersama timnas U-19 Indonesia di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (7/10/2019).

Yudha Febrian disinyalir menjadi salah satu nama yang dicoret oleh AHHA PS Pati FC.

Kini rekan senasib Yudha, Serdy Ephy Fano, juga mendapat kesempatan untuk kembali bermain di Liga Indonesia.

Serdy resmi dikontrak oleh Semen Padang untuk menambah kekuatan di Liga 2 2021.

Baca Juga: Baru Gabung, Pemain Asing Arema FC Langsung Curhat soal Cuaca di Indonesia

Pemain yang akrab disapa Rocky itu digadang-gadang bakal moncer bersama Kabau Sirah di Liga 2.

"Rocky ini salah satu pemain potensial yang secara skill sangat di sukai oleh coach Shin Tae Yong."

"Bayangkan sampai dua kali coach STY panggil dia untuk membela Timnas," kata Manajer Semen Padang, Effendi Syahputra, dikutip Bolanas dari Antara News.

Seperti halnya manajemen AHHA PS Pati saat awal merekrut Yudha Febrian, Semen Padang yakin Rocky bisa menunjukkan perubahannya.

"Kami yakin Rocky akan terbina dengan baik di SPFC," tegas Effendi.

"Dia juga punya keinginan kuat, membuktikan diri mampu keluar dari keterpurukannya. Tidak ada alasan bagi kami untuk tidak memberikannya kesempatan," pungkasnya.

Sebelum ini, Semen Padang juga telah mendatangkan Aldino Herdianto dan Mario Alberto yang sama-sama berperan sebagai striker.

 


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.