Respon PSSI Usai Batal Jadi Tuan Rumah Piala Asia Wanita U-17 2022

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 23 Juli 2021 | 14:17 WIB
Timnas putri Indonesia sedang berlatih di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 8 Maret 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Timnas putri Indonesia sedang berlatih di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 8 Maret 2021.

Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, mengaku telah menerima surat resmi dari AFC.

"Melihat situasi Covid-19 di Indonesia yang masih tinggi membuat AFC membatalkan Indonesia menjadi tuan rumah Kualifikasi Piala Asia 2022 grup C.," kata Yunus Nusi dikutip dari laman resmi PSSI.

Yunus Nusi mengatakan bahwa PSSI menghormati keputusan AFC tersebut.

"Terkait ini, kami menghormati dan tidak ada masalah dengan keputusan AFC," ujarnya.

Baca Juga: Sepekan Jelang TC Timnas Indonesia, PSSI Belum Kantongi Daftar Pemain dari Shin Tae-yong

"PSSI akan mempersiapkan Timnas Wanita dengan maksimal agar dapat lolos ke putaran final Piala Asia 2022," imbuhnya.

Sementara itu, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Endri Erawan, mengatakan dibatalkannya Piala Asia Wanita U-17 akan menjadi evaluasi untuk timnas Indonesia wanita.


Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.