Masa Depan Cerah Persib Bandung dalam Genggaman Robert Alberts

Nungki Nugroho - Kamis, 24 Juni 2021 | 19:37 WIB
Pemain Persib Bandung merayakan gol yang dicetak oleh Ezra Walian ke gawang Persebaya Surabaya pada perempat final Piala Menpora 2021.
INSTAGRAM.COM/PERSIB
Pemain Persib Bandung merayakan gol yang dicetak oleh Ezra Walian ke gawang Persebaya Surabaya pada perempat final Piala Menpora 2021.

Robert Alberts memuji performa Beckham kendati tak bermain penuh.

Meski begitu, Beckham tetap mengevaluasi permainan Beckham yang masih terlalu lambat.

"Beckham tidak bermain penuh, tapi dia cukup bagus dalam hal membangun serangan, meskipun sedikit lambat terutama ketika permainan berjalan di level tinggi," ucap Robert Alberts.

Baca Juga: Kalah Ranking FIFA, Timnas Indonesia Punya Rekor Bagus Lawan Taiwan

Tak hanya Beckham Putra, Robert Alberts juga menyoroti sosok M Syafril Lestaluhu.

Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha
Media Persib Bandung
Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha

Pemain terbaik Liga 1 U-19 2018 itu merupakan bakal tandem Beckham di lini tengah Persib.

Robert Alberts menilai, Syafril masih harus bekerja keras untuk bisa menembus tim utama.

"Syafril masih dalam tahap perkembangan. Dia masih butuh waktu untuk bisa mengalirkan bola lebih cepat ke depan, lebih kuat dan tepat dalam hal positioning."


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.