Asnawi Mangkualam Sandang Ban Kapten, Sah Jadi Pemain Terbaik Timnas Indonesia?

Najmul Ula - Sabtu, 12 Juni 2021 | 12:04 WIB
Asnawi Mangkualam menyumbangkan assist ketika Ansan Greeners menghadapi Daejeon Citizen di Liga Korea 2, Sabtu (24/4/2021).
THEAFC.COM
Asnawi Mangkualam menyumbangkan assist ketika Ansan Greeners menghadapi Daejeon Citizen di Liga Korea 2, Sabtu (24/4/2021).

"Saya tidak ingin melepas Asnawi ke tim nasional karena alasan itu."

"Namun, timnas Indonesia senior sungguh minim pengalaman, sehingga jika Anda datang mmebawa pengalaman, itu akan membantu tim," tambahnya.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, pada akhirnya benar-benar mengandalkan Asnawi.

Shin Tae-yong bahkan berisiko mendapat peringatan dari Kim Gil-sik karena tak pernah mengistirahatkan Asnawi.

Asnawi Mangkualam menyandang ban kapten pada laga timnas Indonesia vs UEA (11/6/2021).
Bolanas.com
Asnawi Mangkualam menyandang ban kapten pada laga timnas Indonesia vs UEA (11/6/2021).

Asnawi selalu bermain penuh dalam tiga laga timnas Indonesia saat melawan Thailand (3/6/2021), Vietnam (7/6/2021), dan UEA (11/6/2021).

Asnawi juga bisa dibilang merupakan pemain terbaik Indonesia, terbukti dengan sejumlah peluang yang diciptakannya pada laga kontra Thailand.

Saat menghadapi UEA malam tadi, Asnawi juga mempersembahkan penalti untuk Indonesia.

Penetrasi pemain berusia 21 tahun itu membuatnya mampu melepas umpan silang yang disentuh pemain belakang UEA dengan tangan.


Editor : Najmul Ula
Sumber : PSSI.org,sports-g.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.