Shin Tae-yong Tolak Hadiri Konferensi Pers, Choi In-cheol Beberkan Kondisi Ruang Ganti Timnas Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 11 Juni 2021 | 17:50 WIB
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Choi In-cheol dalam konferensi pers jelang laga melawan Uni Emirat Arab di Stadion Zabeel, Dubai, Jumat (11/6/2021).
PSSI.ORG
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Choi In-cheol dalam konferensi pers jelang laga melawan Uni Emirat Arab di Stadion Zabeel, Dubai, Jumat (11/6/2021).

"Coach Shin tidak bisa duduk di bangku cadangan, tidak berarti kita akan lemah atau menyerah," kata Choi In-cheul dilansir dari laman resmi PSSI.

"Kita akan tetap berjuang bersama sebagai satu tim dan memaksimalkan permainan untuk laga besok," imbuhnya.

Lebih lanjut, mantan pelatih timnas putri Korea Selatan itu mengaku sudah mengantongi kelemahan tim lawan.

"Memang kualitas penyerangan UEA sangat baik, tapi kami sudah analisa kelemahan mereka itu apa," ungkap Choi In-cheul.

"Supaya kita cari, apalagi kita sudah latihan yang berkualitas dan organisasi tim dengan pemain muda."

"Maka dari itu kita akan menunjukkan penampilan yang terbaik," tutupnya.

Baca Juga: Timnas Indonesia Vs UEA - Kenangan Manis Witan Sulaeman di Stadion GBK

 


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : antaranews.com,PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.