AFC Mulai 'Kurung' Skuat Timnas Indonesia, Bahkan Pintu Hotel Digembok dan Dirantai

Najmul Ula - Senin, 31 Mei 2021 | 16:51 WIB
Skuad timnas Indonesia saat menjalani uji coba melawan Oman jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
PSSI.ORG
Skuad timnas Indonesia saat menjalani uji coba melawan Oman jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

"Setiap tim yang sudah masuk hotel sini tidak bisa ke mana-mana," ujar Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri (31/5/2021).

"Untuk hari pertama masuk hotel, setelah tes usap, semuanya masuk ke kamar masing-masing, makanan pun diantarkan ke kamar," tambahnya.

Bahkan, akses pintu keluar masuk dari hotel juga dirantai dan digembok oleh pihak hotel.

Evan Dimas Darmono bersama Egy Maulana Vikri dan Kadek Agung merayakan gol yang dicetaknya saat timnas Indonesia melawan Oman pada laga uji coba jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
PSSI.ORG
Evan Dimas Darmono bersama Egy Maulana Vikri dan Kadek Agung merayakan gol yang dicetaknya saat timnas Indonesia melawan Oman pada laga uji coba jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menjelaskan pada pemain bahwa pembatasan ketat tersebut bukan berasal dari dirinya.

"Saya katakan kepada pemain dan semua personel tim, bukan saya yang membuat aturan untuk tidak bisa keluar dari hotel," ungkap Shin.

"Tapi ini sudah aturan dari AFC," tambahnya.

Protokol ketat di hotel tersebut merupakan cara AFC menggelar hajatan di tengah pandemi Covid-19.

Shin Tae-yong pun menjelaskan bagian hotel mana saja yang boleh dijamah Evan Dimas dan kawan-kawan.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.