Respons PSSI soal Rencana Turnamen Pramusim Nine Sport, Hoax Itu!

Nungki Nugroho - Kamis, 20 Mei 2021 | 20:50 WIB
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memberikan keterangan kepada awak media seusai melepas timnas U-19 Indonesia ke Spanyol di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, 26 Desember 2020.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memberikan keterangan kepada awak media seusai melepas timnas U-19 Indonesia ke Spanyol di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, 26 Desember 2020.

Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi, kepada awak media.

Bahkan, Yunus Nusi tak segan menyebut wacana turnamen tersebut hanya rumor belaka.

"Sampai sekarang belum ada (komunikasi dari pihak Nine Sport), hoax kali," kata Yunus Nusi.

Baca Juga: Tiba di UEA, Tangan Kanan Shin Tae-yong Bawa Misi Khusus untuk Pemain Timnas Indonesia

"Tidak ada pembicaraan dengan saya," tambah Yunus Nusi.

Arif Putra Wicaksono dan Dony Setiabudi saat mendaftarkan diri menjadi calon ketum dan waketum PSSI periode 2019-2023
MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM
Arif Putra Wicaksono dan Dony Setiabudi saat mendaftarkan diri menjadi calon ketum dan waketum PSSI periode 2019-2023

Tidak mudah bagi siapa pun untuk menggelar turnamen di tengah pandemi COVID-19, termasuk federasi.

Itu dapat dilihat dari gelaran Piala Menpora yang harus melewati perizinan dari pihak kepolisian terlebih dahulu.

Yunus Nusi pun tidak ingin terlalu banyak komentar soal peluang turnamen ini dapat bergulir atau tidak.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.