Hasil Piala Menpora 2021 - Dengan 10 Pemain, PSS Sleman Raih Peringkat Tiga usai Bungkam PSM Makassar

Nungki Nugroho - Sabtu, 24 April 2021 | 22:28 WIB
Winger PSS Sleman, Irkham Mila, mendapatkan kawalan ketat dari pemain PSM Makassar Muh Fahri pada perebutan peringkat ketiga Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (24/4/2021).
LIGAINDONESIABARU.COM
Winger PSS Sleman, Irkham Mila, mendapatkan kawalan ketat dari pemain PSM Makassar Muh Fahri pada perebutan peringkat ketiga Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (24/4/2021).

Irkham Mila menebar ancaman lewat tendangan placing pada menit ke-49.

Namun sepakannya masih menyamping di sisi kiri gawang PSM Makassar.

Empat menit berselang giliran umpan Irfan Jaya yang gagal dioptimalkan dengan baik oleh Rafi Angga.

Pada menit ke-58, Sutanto Tan sukses menyamakan kedudukan melalui tendangan bebas.

Baca Juga: Rapor 5 Laga Asnawi Mangkualam di Korea - Cetak Assist Perdana, Tranformasi Posisi, hingga Mulai Tak Tergantikan

Sepakan melengkung Sutanto yang mengarah ke sudut kanan gawang tak mampu ditepis dengan sempurna oleh kiper PSS, Miswar Saputra.

Menit ke-64, pelatih Dejan Antonic mengganti Irfan Haya dengan Arsyad Yusgiantoro.

PSS Sleman kembali memimpin setelah Irkham Mila mencetak gol pada menit ke-65.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.