Pura-pura Sakit, Ketum PSSI Bongkar Kelakuan Indisipliner Pemain Timnas U-22 Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 7 Maret 2021 | 11:15 WIB
Punya modal berharga, Timnas u-22 Indonesia optimis bisa meraih gelar SEA Games 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Punya modal berharga, Timnas u-22 Indonesia optimis bisa meraih gelar SEA Games 2021.

Para pemain timnas U-22 Indonesia rupanya juga tak luput dari tindakan indispliner.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Mochamad Iriawan mengatakan baru-baru ini ada kasus indisipliner di timnas U-22 Indonesia.

"Contoh ada satu pemain yang ingin keluar untuk bertemu dengan temannya, lalu dia berpura-pura sakit," kata Iriawan dikutip dari BolaSport.com, Sabtu (5/3/2021).

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang memberikan keterangan kepada awak media setelah memantau timnas U-22 Indonesia di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang memberikan keterangan kepada awak media setelah memantau timnas U-22 Indonesia di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2021.

Baca Juga: PT LIB Pastikan 4 Klub Tak akan Ikut Drawing Piala Menpora 2021

Namun, Iriawan engga membeberkan identitas pemain yang melakukan tindak indisipliner tersebut.

"Hal itu menunjukkan mental pemain tidak baik. Tapi, saya tidak mau menyebutkan siapa orangnya," ucap Iriawan.

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu mengaku dirinya setuju dengan program Shin Tae-yong yang ingin melatih kedisiplinan pemain.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.