Pelatih Lechia Gdansk Isyaratkan Perubahan Usai Gagal Menang di Kandang, Egy Maulana Vikri Berpeluang Dimainkan?

Nungki Nugroho - Sabtu, 6 Februari 2021 | 17:06 WIB
Egy Maulana Vikri (kanan) akan menghadapi tantangan lebih berat di tahun 2021 saat memasuki paruh kedua Liga Polandia (Ekstraklasa) musim 2020-2021.
INSTAGRAM.COM/LECHIA_GDANSK
Egy Maulana Vikri (kanan) akan menghadapi tantangan lebih berat di tahun 2021 saat memasuki paruh kedua Liga Polandia (Ekstraklasa) musim 2020-2021.

Salah satu gol Lechia Gdansk tak lain karena skema latihan baru yang diterapkan tim pelatih.

"Kami memperkenalkan elemen baru selama latihan, antara lain kami berlatih bola mati, dan kami menciptakan banyak situasi berbahaya, termasuk satu gol oleh Michał Nalepa setelah tendangan sudut."

"Kekurangan kami adalah permain ofensif yang terlalu sedikit, karena saya mengharapkan lebih banyak kualitas dan detail dari mereka," jelas Stokowiec.

Baca Juga: Banyak Pemain Asing Ngebet Main di Indonesia, Melvin Platje Bicara Popularitas Bali United di Belanda

Untuk itu, Stokowiec mengaku akan menganalisa lini serang Lechia Gdansk.

"Kami pasti akan menganalisisnya lagi. Semakin banyak pertandingan sulit di depan kami," pungkasnya.

Setelah ini, Lechia Gdansk akan bermain di Polish Cup melawan Puszcza Niepolomice pada 9 Februari 2021.

Egy Maulana Vikri perlu menunjukkan kemampuannya selama latihan jika ingin diturunkan oleh Stokowiec.

Musim ini, pemain muda asal Medan itu baru dimainkan dalam lima pertandingan Lechia Gdansk dengan catatan 62 menit bermain.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Lechia.pl
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.