Saingan dengan Tiga Pemain Top, Wonderkid Persib Disebut Layak Bela Timnas Indonesia di SEA Games 2021

Nungki Nugroho - Minggu, 20 Desember 2020 | 20:48 WIB
                  Kiper timnas U-19 Indonesia, Muchamad Aqil Savik, memasuki lapangan jelang laga me
ramadityadomas
Kiper timnas U-19 Indonesia, Muchamad Aqil Savik, memasuki lapangan jelang laga me

"Aqil penjaga gawang yang sangat berdedikasi. Panggilan ke tim nasional sangat penting dan membuat kami bahagia," kata Luizinho.

Luizinho berharap, Aqil bisa membawa nama baik Maung Bandung di timnas Indonesia.

"Setiap pemain bekerja untuk mewujudkan impian itu melayani tim nasional. Saya berharap Aqil mengambil kesempatan ini dengan tekad yang kuat, kesempatan ini sangat berharga," ucapnya.

"Saya yakin dia akan banyak mendedikasikan dan menunjukkan kualitasnya di timnas tetapi selalu dengan kerendahan hati," pungkasnya.

Di timnas U-22 Indonesia, Aqil akan bersaing dengan Miswar Saputra serta dua kiper SEA Games tahun lalu, Nadeo Argawinata dan Muhammad Riyandi.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : persib.co.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.