'Kalau Main Bola Kaya Gitu Mending Pulang Saja!', Shin Tae-Yong Akui Sering Memarahi Pemain Timnas U-19

Najmul Ula - Jumat, 6 November 2020 | 09:15 WIB
Shin Tae-yong bersama penerjemahnya, Jeje yang memberikan instruksi kepada pemain timnas U-19 Indonesia pasca-laga kontra Bulgaria, Sabtu (5/9/2020).
YOUTUBE.COM/PSSITV
Shin Tae-yong bersama penerjemahnya, Jeje yang memberikan instruksi kepada pemain timnas U-19 Indonesia pasca-laga kontra Bulgaria, Sabtu (5/9/2020).

Belakangan, kepada media Korea Selatan, Shin Tae-Yong membagikan pengalamannya menggembleng pemain muda Indonesia.

"Ketika pertama awal mengambil jabatan (pelatih), saat (mereka) semangat mereka lari, kalau sedang dalam masa sulit ya jalan," ucap Shin kepada media Korsel, Khan (4/11/2020.

Selain itu, Shin Tae-Yong juga mengungkap para pemain Indonesia tak memiliki skill dasar mumpuni.

Oleh sebab itu, ia mengaku sering memarahi anak asuhnya dengan kata-kata keras.

Timnas Indonesia U-19 usai melakoni laga internal di Kroasia, Jumat (23/10/2020).
PSSI
Timnas Indonesia U-19 usai melakoni laga internal di Kroasia, Jumat (23/10/2020).

"Teknik (mereka) bagus, tetapi skill dasar mereka bermasalah," ungkapnya.

"Terkadang (saya) sering berteriak, kalau main bola kaya gitu lebih baik pulang saja!," ujarnya lagi.

Seiring berjalannya waktu, Shin Tae-Yong menyatakan para pemainnya sudah lebih menerima metode kepelatihannya.

"Sekarang, para pemain bisa bermain sepak bola dengan semangat kuat, permainan taktisnya juga bagus," tandasnya.

Shin Tae-Yong kini sedang memimpin TC virtual lagi bagi timnas Indonesia U-19, 5-15 November ini.

Baca Juga: Baru Berlatih Tahun Depan, Robert Alberts Yakin Pemain Persib Pertahankan Komitmen


Editor : Najmul Ula
Sumber : Khan.co.kr
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.