Undian Piala Asia U-19 2020, Indonesia Berpotensi Satu Grup dengan Malaysia

Mukhammad Najmul Ula - Selasa, 19 Mei 2020 | 12:35 WIB
Latihan perdana timnas U-19 Indonesia, di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Senin (13/1/2020).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Latihan perdana timnas U-19 Indonesia, di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Senin (13/1/2020).

Berikut pembagian pot undian Piala Asia U-19 2020:

Pot 1: Uzbekistan (tuan rumah), Arab Saudi, Korea Selatan, Qatar

Pot 2: Jepang, Tajikistan, Australia, Indonesia

Pot 3: Malaysia, Irak, Vietnam, Kamboja

Pot 4: Iran, Yaman, Bahrain, Laos.

Dengan pembagian pot seperti itu, Indonesia dipastikan terhindar dari raksasa seperti Jepang dan Australia.

Di sisi lain, Indonesia justru memiliki kemungkinan berjumpa lebih awal dengan rival kesumat Malaysia.

Tim nasional Malaysia U-19 lolos ke putaran final setelah memuncaki fase grup kualifikasi yang berisikan Thailand, Kambjoa, Brunei, dan Kep. Mariana Utara.

Sementara itu, Indonesia yang mayoritas diperkuat anggota skuat Garuda Select lolos dengan status juara fase kualifikasi Grup K, menyingkirkan Korea Utara, Hong Kong, dan Timor Leste.

Mental bermain Bagus Kahfi dan kawan-kawan harus berada di titik tertinggi bila pada akhirnya harus menghadapi Malaysia lebih awal.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.