Puasa Ramadan dan Covid-19, Assalamualaikum Papa Zou, Apa Kabar?

Taufik Batubara - Jumat, 24 April 2020 | 06:43 WIB
Bek Persebaya Surabaya Mountala Zoubairou Garba Daniel (Papa Zou) menjalani masa libur sepak bola akibat wabah Covid-19 dan puasa Ramadan di Sukabumi, Jawa Barat.
PERSEBAYA.ID
Bek Persebaya Surabaya Mountala Zoubairou Garba Daniel (Papa Zou) menjalani masa libur sepak bola akibat wabah Covid-19 dan puasa Ramadan di Sukabumi, Jawa Barat.

Berikut wawancara dengan Papa Zou, 23 April 2020, sebagaimana dikutip BolaNas.com dari Persebaya.id.

Baca Juga: Peran Vital Fans Persebaya Bujuk Marko Simic Gabung Persija Jakarta

Assalamualaikum, Papa Zou, apa kabar?

Alhamdulillah, baik.
Semoga semua rekan-rekan yang di Surabaya dan Bonek-Bonita juga dalam keadaan baik, sehat wal afiat.
Amin.

Kegiatan di rumah seperti apa?

Ya, saya jadi lebih dekat dengan keluarga.
Lebih punya banyak waktu untuk bermain dengan anak.
Jadi bisa berolahraga bersama keluarga.
Karena dengan kondisi sekarang, kita harus lebih hidup sehat, menjaga kondisi tubuh supaya tetap fit.
Selain itu, ikut latihan daring bersama tim.

Apakah ada tontonan yang Papa Zou tonton saat ini?

Selalu temani anak-anak nonton film kartun.
Kalau anak-anak sudah tidak nonton, baru saya yang nonton.
Biasanya film bertema aksi.

Tak sedikit pemain-pemain banyak menghabiskan waktu dengan bermain video game. Apakah ada game yang paling sering Papa Zou mainkan?

Saya tidak pernah main video game, cuma lihat anak-anak saja yang main, bahkan di handphone juga tidak ada satu pun game.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : Persebaya.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.