Mengenal Peran Direktur Teknik, Benarkah Sosok Asal Jerman Akan Singkirkan Shin Tae-yong?

Najmul Ula - Rabu, 31 Mei 2023 | 13:36 WIB
Kolase foto Shin Tae-yong dan Thomas Doll.
Bolasport
Kolase foto Shin Tae-yong dan Thomas Doll.

BOLANAS.COM - PSSI akan menunjuk seorang direktur teknik asal Jerman, dirtek anyar akan menjadi "atasan" bagi Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia bakal segera kedatangan sosok anyar di jajaran direktur, untuk membantu kinerja Shin Tae-yong sebagai pelatih.

PSSI saat ini memiliki sosok direktur teknik dalam diri Indra Sjafri, tetapi dia akan difokuskan menangani timnas U-23 Indonesia.

Alhasil, dibutuhkan sosok baru untuk menjadi direktur teknik, dan PSSI era Erick Thohir menginginkan sosok elite untuk mengisi posisi itu.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Persib Datangkan Pemain Pilihan Milla, Persija Malah Tak Kunjung Hadirkan Pemain Eropa

Peran direktur teknik di seluruh dunia memiliki beragam titel, seperti direktur olahraga (sporting director) atau direktur sepak bola (director of football).

Namun terdapat kesepakatan bahwa direktur teknik adalah orang yang menjalankan aspek sepak bola dalam sebuah organisasi, entah itu klub atau federasi.

Sebagai contoh, Daniel Levy sang CEO Tottenham Hotspur bukan seseorang yang berlatar sepak bola, sehingga membutuhkan orang untuk memimpin sektor itu.

Daniel Levy mempekerjakan sederet director of football, dengan Fabio Paratici menjadi sosok terakhir (dan kini tengah mencari sosok terbaru).

Baca Juga: Pratama Arhan Kurang Piknik, Dia Dikoyak Sepi di Jepang Sementara Rekan Timnas U-22 Liburan di Bali


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.