Hasil Liga 1 - Menang Tipis, Persita Kubur Mimpi Persija Raih Gelar Juara

Nungki Nugroho - Selasa, 28 Maret 2023 | 22:24 WIB
Aksi pemain Persija Jakarta, Osvaldo Haay, pada laga tunda Liga 1 2022/2023 kontra Persita Tangerang di Stadion Indomilk Arena, Selasa (28/3/2023).
PERSIJA.ID
Aksi pemain Persija Jakarta, Osvaldo Haay, pada laga tunda Liga 1 2022/2023 kontra Persita Tangerang di Stadion Indomilk Arena, Selasa (28/3/2023).

BOLANAS.COM - Persita Tangerang sukses mengubur mimpi juara Persija Jakarta pada laga tunda pekan 23 Liga 1 2022/2023 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Selasa (28/3/2023).

Persita Tangerang sukses mengamankan tiga poin dalam duel lawan Persija Jakarta.

Bermain di depan pendukung sendiri, skuad Pendekar Cisadane menang tipis 1-0 atas Persija lewat gol menit akhir Javlon Guseynov

Secara permainan, Persita memang lebih mendominasi dengan catatan 62 persen penguasan bola.

Persita mengancam terlebih dahulu lewat sepakan Ramiro Fergonzi tetapi masih melambung tinggi pada menit ke-3.

Persija membalas lewat peluang Michael Krmencik yang juga melambung pada menit ke-11.

Empat menit kemudian giliran sundulan Dandi Maulana yang menyamping tipis dari gawang Persita.

Tim tuan rumah mendominasi permainan memasuki menit ke-15.

Dua peluang dari Bae Sin-yong dan Ezequiel Vidal masih bisa diamankan Andritany Ardhiyasa pada menit ke-28.

Baca Juga: Politik Tabrak Lari Piala Dunia U-20 2023 - Pejabat Ramai Tolak Israel, tapi Tak Pikirkan Masa Depan Pemain Indonesia

Dua upaya dari Fahreza dan Rifky juga belum membuahkan gol pada menit ke-33.

Tendangan bebas Javlon Guseynov yang membentur pagar betis menutup babak pertama dengan kedudukan 0-0.

Pada babak kedua, Persita masih menunjukkan dominasi jalannya pertandingan.

Namun begitu, tak ada peluang berbahaya karena bola lebih banyak bergulir di lini tengah.

Skuad Macan Kemayoran mengancam lewat peluang Hanif Sjahbandi namun belum menemui sasaran pada menit ke-67.

Sepakan Maman Abdurrahman juga masih bisa diblok pada menit ke-69.

Pendekar Cisadane sejatinya bisa mencetak gol lewat sontekan Wildan Ramdhani pada menit ke-81.

Namun wasit menganulir gol tersebut karena bola dianggap telah lebih dulu meninggalkan lapangan.

Tiga menit berselang penyelamatan gemilang dilakukan Andritany dengan menggagalkan tiga peluang beruntun Persita.

Baca Juga: Update Naturalisasi Justin Hubner - Nyatakan Minat untuk Indonesia, tapi Ada Permintaan Khusus ke PSSI

Gol yang ditunggu Persita akhirnya tercipta pada menit ke-87.

Javlon yang melakukan overlap sukses memanfaatkan bola rebound hasil sontekannya di sudut kanan gawang Andritany.

Skor 1-0 untuk kemenangan Persita atas Persija menjadi hasil akhir pertandingan.

Kekalahan ini sekaligus mengubur mimpi Persija untuk menjuarai Liga 1 2022/2023.

Persija yang terpaut 15 poin dari PSM tak mungkin lagi mengejar dengan hanya memiliki empat laga sisa.

Kini, skuad besutan Thomas Doll hanya berharap bisa menembus dua besar untuk meraih tiket ke turnamen Asia.

Susunan Pemain:

Persita Tangerang (4-1-3-2): 81-Dhika Bayangkara; 11-Muhammad Toha, 19-Javlon Guseynov, 92-Andrean Benyamin, 66-Mario Jardel (31-Arif Setiawan 77'); 33-Sin Yeong Bae; 32-Dwi Setiawan (20-Wildan Ramdhani 77'), 88-Fahreza Sudin (97-Ahmad Fahad Alchoir 66'), 10-Ezeqiel Vidal; 9-Ramiro Fergonzi, 29-Sirvi Arvani (23-Fairuz Zaman Ohorella 66')

Pelatih: Luis Edmundo Duran Riquelme

Persija Jakarta (3-4-3): 26-Andritany Ardhiyasa; 2-Ilham Rio Fahmi, 55-Dandi Maulana (6-Tony Sucipto 69'), 56-Maman Abdurahman, 28-Birrul Walidain, 11-Firza Andika; 19-Hanif Sjahbani, 24-Reski Fandi, 46-Osvaldo Haay (85-Sandi Arta Samosir 72'), 21-Alfriyanto Nico (99-Aji Kusuma 54'); 27-Michael Krmencik

Pelatih: Thomas Doll


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.