Patut Dicontoh Klub Lain, Shin Tae-yong Puji Cara Persija Bina Pemain Muda

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 22 Maret 2023 | 11:01 WIB
Skuat Persija Jakarta (skuad Persija Jakarta) sedang melakukan jogging dalam latihannya di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (11/2/2023) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat Persija Jakarta (skuad Persija Jakarta) sedang melakukan jogging dalam latihannya di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (11/2/2023) siang.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, memberi acungan jempol untuk Persija Jakarta yang dinilai sukses melakukan pembinaan terhadap pemain muda.

Sudah bukan rahasia lagi jika Shin Tae-yong suka mengambil pemain Persija Jakarta.

Hampir di semua level usia timnas Indonesia, Shin Tae-yong selalu memangil pemain dari Persija Jakarta.

Shin Tae-yong bahkan memanggil delapan pemain Persija ke timnas U-20 Indonesia untuk persiapan Piala Dunia U-20 2023.

Adapun delapan pemain itu, yakni Dony Tri Pamungkas, Muhammad Ferarri, Cahya Supriadi, Frengky Missa, Ginanjar Wahyu, Resa Aditya, Alfriyanto Nico, dan Ahmad Maulana.

Baca Juga: Elkan Baggot Merapat, Dua Pemain Naturalisasi Belum Muncul Jelang Laga Timnas Indonesia Kontra Burundi

Jumlah ini terbanyak jika dibandingkan dengan klub lain.

Hal ini sempat membuat manajemen Persija melayangkan protes kepada PSSI.

Pasalnya, tim Macan Kemayoran harus menjalani Liga 1 dengan kondisi pincang karena pemainnya dipanggil ke timnas.

Shin Tae-yong sendiri tak mau berkomentar banyak mengenai hal ini.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.