Bagus Kahfi Diajak Away Tapi Tak Terlibat di Pertandingan, Sekadar Hadiah Ulang Tahun dari Asteras Tripolis?

Najmul Ula - Minggu, 22 Januari 2023 | 15:00 WIB
Bagus Kahfi dalam sesi latihan tim utama Asteras Tripolis (26/8/2022).
BolaNas.com
Bagus Kahfi dalam sesi latihan tim utama Asteras Tripolis (26/8/2022).

BOLANAS.COM - Bagus Kahfi dibawa dalam skuat Asteras Tripolis di laga tandang Liga Yunani, sayangnya tidak masuk skuat pertandingan.

Bagus Kahfi cuma diajak terbang bersama skuat Asteras Tripolis, tetapi cuma menonton di tribun karena tak dilibatkan di pertandingan.

Kabar langka tersebut datang dari pemain Indonesia yang sudah setengah musim membela Asteras Tripolis, Bagus Kahfi.

Penyerang berusia 21 tahun itu nyaris tak pernah terdengar lantaran tidak pernah muncul di skuat Asteras Tripolis di Liga Yunani.

Baca Juga: Thoriq Alkatiri Beri Extra Time 11 Menit di Laga Persija Vs Bali, Fabo Lefundes Sesalkan Wasit Lain Tidak Secerdas Itu

Berita baik akhirnya datang dari Bagus pada pekan ini, setelah namanya tercantum dalam daftar pemain yang dibawa bertandang ke Ofi Crete FC.

Ofi Crete FC merupakan klub yang bermarkas di pulau bersejarah Kreta, jadi bisa ditebak Bagus menikmati destinasi tersebut.

Nama Bagus muncul dalam rilis skuat Asteras Tripolis yang dibawa ke Kreta, seperti tercantum di laman resmi klub (20/1/2023).

Ia didaftarkan sebagai gelandang, barangkali selama ini ditaruh sebagai winger di sesi latihan.

Baca Juga: Generasi Marselino Belum Mentas, Indonesia Punya Brandon & Dony Tri yang Bisa Main di Piala Dunia U-20 2025

Sayangnya Bagus dinilai belum cakap untuk bermain di pertandingan resmi, bahkan untuk memulai laga dari bangku cadangan sekalipun.

Pelatih Akis Mantzios menyisihkan Bagus dalam daftar 20 pemain dalam skuat pertandingan.

Ia menjadi salah satu dari dua pemain yang bernasib serupa, selain kiper belia Fotis Sgouris yang baru berusia 20 tahun.

Laga Asteras Tripolis kontra Ofi Crete tersebut berakhir dengan kemenangan 1-0 untuk tuan rumah.

Terdapat eks striker Johor Darul Takzim, Jeronimo Baralles, striker dipasang sebagai starter dan boleh jadi menjadi salah satu teman terdekat Bagus.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by AsterasTripolisFC (@asterastripolisfc)

Bagaimanapun, melalui kabar ini dapat ditafsirkan Bagus melakukan suatu hal bagus di sesi latihan, atau bermain secara konsisten di tim cadangan.

Asteras Tripolis juga barangkali memberi kado ulang tahun bagi Bagus, yang jatuh pada 16 Januari lalu, dengan membawanya ke pulau Kreta.

Publik Indonesia perlu berharap ini akan menjadi awal dari kemunculan kontinu Bagus di laga Asteras berikutnya.

Baca Juga: Debut Fantastis Si 17 Tahun Brandon Scheunemann, Justin Hubner Bakal Punya Teman Blasteran di Timnas U-20

"Saya sangat senang berada di Asteras dan saya merasa berterima kasih kepada orang-orang di klub," ucap Bagus saat sesi perkenalan (22/8/2022).

"Tujuan saya adalah mendapatkan waktu sebanyak mungkin dan membangun karier sendiri di Asteras."

Jika tak kunjung mendapatkan debut di Asteras, jangan salahkan netizen jika menyebut Bagus gagal menaklukkan sepak bola Eropa. 

Baca Juga: Prospek Bagus untuk J2 League, Pratama Arhan Bermain di Laga Pramusim Pertama Tokyo Verdy


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.