Tak Ada Padanan Elkan Baggott di Indonesia, Shin Tae-yong Harus Pelajari Sistem Thomas Doll di Persija?

Najmul Ula - Sabtu, 17 Desember 2022 | 04:30 WIB
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, sedang menguasai bola ketika bertanding di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 27 September 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, sedang menguasai bola ketika bertanding di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 27 September 2022.

BOLANAS.COM - Keputusan Elkan Baggott menetap di Gillingham meninggalkan lubang menganga, timnas Indonesia tak punya pengganti sepadan di posisi left center-back.

Elkan Baggott memutuskan tak akan tampil di Piala AFF 2022 dan Shin Tae-yong kini harus menyelesaikan problem yang "diciptakannya".

Elkan Baggott merupakan pengisi natural posisi left center back (bek tengah kiri) dalam skema tiga bek yang diterapkan Shin Tae-yong di timnas Indonesia.

Dengan keputusan Elkan Baggott tetap tinggal di Inggris, Shin Tae-yong jadi tak punya pengganti sepadan karena tak ada bek tengah kidal di skuat tersisa timnas Indonesia.

Baca Juga: Bukan Ronaldo Bukan Hokky, Nama Kejutan Buntuti Marselino Sebagai Bocah Timnas U-20 Tertajam di Liga 1

Shin Tae-yong sendiri memastikan tak akan memanggil pemain pengganti menyikapi keputusan Elkan.

"Tidak ada pemain tambahan, paling dari pemain-pemain yang ikut training camp sekarang yang ikut turnamen (Piala AFF) nanti," ucap Shin Tae-yong dikutip dari Antara (16/12/2022).

"Fokus untuk pemain di sini saja, sebelum Liga 1 juga semua sudah cek, karena itu kami hanya dengan pemain yang ada di sini aja,"

Dengan demikian, publik dipaksa menunggu siapa yang akan dipilih Shin Tae-yong untuk mengisi posisi LCB.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Senasib Indonesia, Timnas Malaysia Juga Punya Skuat Bolong Akibat Absennya Bek Eropa


Editor : Najmul Ula
Sumber : ANTARA News
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.