Hasil Persis Vs Persebaya - Tanpa Messidoro, Laskar Sambernyawa Kalah Telak dari Bajul Ijo

Nungki Nugroho - Sabtu, 26 November 2022 | 19:33 WIB
Aksi Sutanto Tan saat laga Persis Solo melawan Persebaya Surabaya pada uji coba bertajuk Wani Sakjose jelang lanjutan Liga 1 2022/2023.
PERSIS SOLO
Aksi Sutanto Tan saat laga Persis Solo melawan Persebaya Surabaya pada uji coba bertajuk Wani Sakjose jelang lanjutan Liga 1 2022/2023.

BOLANAS.COM - Persis Solo menelan kekalahan telak dari Persebaya Surabaya pada laga uji coba di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (26/11/2022).

Persis Solo harus menyerah 1-5 dari Persebaya Surabaya dalam rangka uji coba jelang lanjutan Liga 1 2022/2023.

Pertandingan antara Persis dan Persebaya digelar secara tertutup tanpa penonton pada Sabtu (26/11/2022) sore WIB.

Lima gol Persebaya ke gawang Persis Solo dicetak oleh Alta Ballah, Higor Vidal, M Hidayat, Silvio Junior, dan Saiful.

Baca Juga: Stadion GBK Dilarang Dipakai Timnas Indonesia karena Harus Steril, Nyatanya Hari Ini Dipakai Acara Politik

Samsul Arif kembali menjadi pencetak gol Persis Solo ke gawang Persebaya Surabaya pada laga ini.

Jauh sebelum ini, Samsul juga mencetak gol untuk Persis Solo kala menaklukkan Persebaya pada ajang Surabaya 729 Game, 5 Mei 2022.

Kala itu Samsul mencetak dua gol kemenangan Persis Solo atas Persebaya dengan skor 2-1.

Namun kali ini, Persis yang tampil tanpa Alexis Messidoro harus menelan kekalahan besar dari skuad Bajul Ijo.

Baca Juga: Habis di Sabah FC Tak Lanjut ke Austria, Saddil Ramdani Malah Putar Balik ke Klub Indonesia?


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.