Soal Kelanjutan Kompetisi 2 Desember 2022, Begini Tanggapan Menpora Zainudin Amali

Nungki Nugroho - Senin, 21 November 2022 | 23:20 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, saat sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Kemenpora, Jakarta, 9 November 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, saat sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Kemenpora, Jakarta, 9 November 2022.

BOLANAS.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, memberikan tanggapan terkait wacana bergulirnya kembali Liga 1 pada 2 Desember 2022.

Menpora baru saja menggelar pertemuan dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) guna membahas kelanjutan Liga 1 2022/2023.

Seperti diketahui, kompetisi Liga Indonesia telah terhenti sejak 2 Oktober 2022 karena Tragedi Kanjuruhan.

Transformasi sepak bola Indonesia tengah dilakukan oleh PSSI beserta tim bentukan FIFA, AFF, dan pemerintah.

Baca Juga: Update Klub Liga 1 - Persita Terus Berbenah dan Siapkan Dua Laga Uji Coba

Namun, kebutuhan pemain untuk timnas Indonesia sangat bergantung pada kompetisi Liga 1 2022/2023.

Untuk itu, Menpora Amali akan berupaya untuk membahas hal tersebut dengan pihak kepolisian.

Pasalnya hingga kini PT LIB masih menunggu izin dari kepolisian untuk menggulirkan kembali Liga 1 2022/2023.

"Jika tidak ada kompetisi, maka akan kesulitan untuk pelatih Shin Tae-yong untuk memantau perkembangan anak-anak, karena kondisinya dinamis," ucap Amali dikutip dari Antara News.

Baca Juga: Ada Kakak Jack Brown, Persebaya Gelar Trial Pemain Jelang Kelanjutan Liga 1


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.