Agenda di Spanyol Belum Berakhir, Timnas U-20 Indonesia Masih Punya 2 Laga Uji Coba Lagi

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 22 November 2022 | 05:00 WIB
Skuad timnas U-20 Indonesia.
PSSI
Skuad timnas U-20 Indonesia.

BOLANAS.COM - Timnas U-20 Indonesia dijadwalkan akan lebih dulu menjalani dua laga uji coba lagi di Spanyol sebelum kembali ke Tanah Air.

Pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia di Spanyol dipastikan akan berakhir lebih cepat dari seharusnya.

Pada awalnya TC timnas U-20 Indonesia di Spanyol direncanakan baru akan berakhir pada 4 Desember 2022.

Namun, pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, berubah pikiran.

Shin Tae-yong memtusukan untuk memangkas jadwal TC Garuda Nusantara di Spanyol.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Pendaftaran Pemain Resmi Ditutup, Shin Tae-yong Pilih 65 Pemain untuk Timnas Indonesia

Pelatih berusia 52 tahun itu ingin pulang lebih cepat ke Indonesia untuk persiapan Piala AFF 2022.

Rencananya timnas U-20 Indonesia akan pulang pada Jumat (25/11/2022).

Informasi tersebut disampaikan oleh asisten pelatih timnas U-20 Indonesia, Nova Arianto.

"Ya, kembali ke Indonesia tanggal 25 November," ungkap Nova Arianto dikutip dari BolaSport.com, Minggu (20/11/2022).


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.