Line Up Terbaik Timnas Indonesia U-20 di TC Eropa - Audisi Kiper Pelapis, Tinggal Butuh Pemain Naturalisasi

Najmul Ula - Kamis, 13 Oktober 2022 | 04:30 WIB
Skuat timnas U-19 Indonesia (skuad timnas U-19 Indonesia) sedang berfoto bersama saat akan bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 6 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas U-19 Indonesia (skuad timnas U-19 Indonesia) sedang berfoto bersama saat akan bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 6 Juli 2022.

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia U-20 mencari kiper pelapis di TC Eropa, Shin Tae-yong menunggu tambahan pemain naturalisasi untuk melengkapi starting XI.

Shin Tae-yong memanggil skuat gemuk berisi para pemain utama dan para pemain terbuang di timnas Indonesia U-20 yang hendak ke Eropa.

Terdapat total 34 pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia U-20 di Turki dan Spanyol dalam dua bulan ke depan.

Di antara 34 pemain tersebut, satu pemain dipastikan absen karena cedera, yaitu kiper utama Cahya Supriadi.

Baca Juga: Lempar Batu Sembunyi Tangan, PT LIB dan Indosiar Bantah Paksakan Laga Arema FC Vs Persebaya Digelar Malam Hari

Shin Tae-yong memilih skuat gemuk lantaran timnas Indonesia U-20 membutuhkan banyak pemain untuk mengarungi banyak laga berat di Eropa.

Secara umum, skuat tersebut bisa dibagi menjadi pemain andalan yang terpilih di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, serta pemain buangan yang tak masuk di ajang itu.

Para pemain utama itu di antaranya kapten Muhammad Ferarri, wonderkid Marselino Ferdinan, hingga ujung tombak Hokky Caraka.

Adapun para pemain terbuang merupakan mereka yang pernah menjadi bagian dari timnas U-20, tetapi sempat tersisih karena regulasi pembatasan pemain AFC.

Baca Juga: Kabar Buruk bagi Shin Tae-yong, Pemain Abroad Asia Akan Sudahi Kompetisi dan Terancam Fisik Nol Persen di Piala AFF


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.