Stadion Pilihan PSSI Dinilai Buruk, Pelatih UEA Kritik Rumput Pakansari dan Minta AFC Turun Tangan

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 6 Oktober 2022 | 10:07 WIB
Petugas nampak sedang berupaya agar air tidak menggenang pada rumput dalam laga pekan ketiga Liga 1 2022 antara RANS Nusantara FC versus PSM Makassar di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 15 Agustus 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Petugas nampak sedang berupaya agar air tidak menggenang pada rumput dalam laga pekan ketiga Liga 1 2022 antara RANS Nusantara FC versus PSM Makassar di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 15 Agustus 2022.

BOLANAS.COM - Pelatih Uni Emirat Arab (UEA) U-17, Alberto Gonzales Cabot, melemparkan kritik pedas terhadap rumput Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor.

Kritik itu disampaikan Alberto Gonzalez Cabot usai laga UEA melawan timnas U-17 Indonesia dalam Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Rabu (5/10/2022).

Pada laga itu sendiri UEA U-17 takluk dari timnas U-17 Indonesia dengan skor 3-2.

Tiga gol timnas U-17 Indonesia di laga ini dicetak oleh Nabil Assyura pada menit ke-18 dan Arkhan Fikri (30'& 55').

Sementara itu, dua gol UEA dilesatkan oleh Waleed Mallalla (32') dan Ghaith Abdalaa pada menit ke-40.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 - Jadi Mesin Gol Timnas U-17 Indonesia, Arkhan Kaka Tuai Pujian dari Pelatih UEA

Usai laga, Alberto Gonzalez Cabot menyebut tidak mudah untuk melawan timnas U-17 Indonesia.

Hal tersebut tak terlepas dari kondisi rumput Stadion Pakansari yang menjadi venue pertandingan.

Keputusan PSSI menunjuk Stadion Pakansari sebagai venue dinilai tidak tepat.

Pasalnya, Alberto Gonzalez Cabot menilai kondisi lapangan Pakansari sangat buruk.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.