Lawan Rival Jadi Laga Penentuan, Bima Sakti Merasa Diuntungkan Jadwal Timnas U-17 Indonesia di Piala Asia U-17 2023

Nungki Nugroho - Jumat, 30 September 2022 | 22:30 WIB
Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, nampak menghadiri sesi jumpa pers di Hotel Lorin, Bogor, Jawa Barat, 30 September 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, nampak menghadiri sesi jumpa pers di Hotel Lorin, Bogor, Jawa Barat, 30 September 2022.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, merasa diuntungkan dengan jadwal yang akan dijalani timnya di Piala Asia U-17 2023.

Bima Sakti telah menentukan 23 pemain yang akan membela timnas U-17 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Mayoritas merupakan pemain yang sukses meraih gelar juara Piala AFF U-16 2022 beberapa waktu lalu.

Jadwal padat akan dijalani timnas U-17 Indonesia yang menghadapi empat lawan di Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Baca Juga: Striker Timnas Indonesia Unjuk Gigi, Persikabo 1973 Pecundangi Bali United di I Wayan Dipta

Skuad Garuda Asia hanya punya waktu istirahat masing-masing satu hari dari empat laga beruntun.

Meski begitu, Bima mengaku telah mempersiapkan strategi untuk menyiasati hal tersebut.

"Jadwal padat ini tantangan buat kami. Jadi kami mesti menyiasati setiap pertandingan," ucap Bima Sakti saat konferensi pers di Bogor, Jumat (30/9/2022).

Bima Sakti tak menutup kemungkinan untuk melakukan rotasi dalam setiap laga di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Baca Juga: Termasuk Pemain Keturunan Korea, 23 Nama Perkuat Timnas U-17 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023

"Kami memang mau berprestasi, tetapi tujuan pentingnya adalah memberikan pengalaman dan pembelajaran kepada semua pemain," tutur Bima.

Lebih lanjut, eks gelandang timnas Indonesia itu justru merasa timnya diuntungkan dengan jadwal yang disusun AFC.

Terutama ketika menjalani laga perdana melawan Guam pada Senin (3/10/2022).

"Melihat jadwal, kami diuntungkan, Kami bisa mengutus beberapa staf pelatih untuk melihat dua pertandingan lawan pada hari pertama," tutur Bima Sakti dikutip dari Antara News.

Baca Juga: Hasil Sidang Komdis PSSI - Eks Striker Timnas U-19 Indonesia Dihukum 4 Laga

Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti (kiri), ditemani sang pemain bernama Iqbal Gwijangge (kanan) sedang berfoto bersama seusai jumpa pers nampak menghadiri sesi jumpa pers di Hotel Lorin, Bogor, Jawa Barat, 30 September 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti (kiri), ditemani sang pemain bernama Iqbal Gwijangge (kanan) sedang berfoto bersama seusai jumpa pers nampak menghadiri sesi jumpa pers di Hotel Lorin, Bogor, Jawa Barat, 30 September 2022.

Seperti diketahui, Guam lebih dulu bertanding melawan Uni Emirat Arab pada Sabtu (1/10/2022).

Bima Sakti menyadari jika timnya buta dengan kekuatan negara yang terletak di Samudra Pasifik tersebut.

"Ini pengalaman pertama kali melawan Guam. Kami belum mengetahui kekuatan meraka seperti apa," jelas Bima.

Sedangkan untuk Uni Emirat Arab, Palestina, dan Malaysia, tim pelatih sudah memantau ketiga tim tersebut dalam beberapa bulan terakhir.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 Sudah di Depan Mata, Bima Sakti Beberkan Kondisi Terkini Timnas U-17 Indonesia

Sementara itu, kapten timnas U-17 Indonesia Iqbal Gwijangge menilai UEA dan Malaysia menjadi lawan berat di Grup B.

Meski begitu, Iqbal tak ingin terlalu fokus kepada kekuatan lawan.

"Namun, kami tidak mau terlalu fokus ke lawan. Kami yakin dengan kekuatan kami sendiri," tegas pemain terbaik Piala AFF U-16 2022 tersebut.

Malaysia sendiri akan menjadi lawan terakhir timnas U-17 Indonesia di Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Lawan Malaysia bisa saja menjadi laga penentu timnas U-17 Indonesia untuk melangkah ke putaran final Piala Asia U-17 2023.

Pasalnya, hanya juara grup dan enam runner-up terbaik yang akan lolos ke Piala Asia U-17 2023.

Berikut jadwal timnas U-17 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023:

3 Oktober 2022
Indonesia Vs Guam
5 Oktober 2022
Indonesia Vs UEA
7 Oktober 2022
Indonesia Vs Palestina
9 Oktober 2022
Indonesia Vs Malaysia


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.