Skill Defensif Pratama Arhan Dikritik di Liga Jepang, Teco Indikasikan Ricky Fajrin Pantas Jadi Bek Kiri Timnas Indonesia

Najmul Ula - Rabu, 7 September 2022 | 14:37 WIB
Bek Bali United, Ricky Fajrin (kanan), sedang menekel pergerakan bola yang dikuasai oleh pemain Tira Persikabo, Firza Andika (kiri), Striker Tira Persikabo, Dimas Drajad, melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam pekan keenam Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek Bali United, Ricky Fajrin (kanan), sedang menekel pergerakan bola yang dikuasai oleh pemain Tira Persikabo, Firza Andika (kiri), Striker Tira Persikabo, Dimas Drajad, melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam pekan keenam Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.

Arhan tak memiliki skill defensif mencukupi untuk bersaing di kasta kedua, sehingga baru bermain satu kali.

Dalam satu-satunya kesempatan bermain itu, Arhan dijauhkan dari lini pertahanan dan dipasang sebagai winger kanan.

"Yang menjadi masalah Arhan saat ini adalah bagian pertahanan," ujar direktur olahraga Tokyo Verdy Atsuhiko Ejiri (16/7/2022).

"Saya rasa Arhan perlu untuk lebih belajar lagi menguasai taktik individu pertahanan," jelasnya.

Bagaimanapun, Arhan tetap dipercaya sebagai bek kiri oleh Shin Tae-yong, terbukti dengan kiprah lumayan di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan, saat menjalani debut bersama Tokyo Verdy, Rabu (6/7/2022).
Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan, saat menjalani debut bersama Tokyo Verdy, Rabu (6/7/2022).

Problemnya, para pelapis Arhan di timnas Indonesia tergolong mengecewakan, seperti Miftah Anwar Sani dan Edo Febriansyah.

Oleh karena itu, nama Ricky Fajrin kembali diapungkan untuk disandingkan dengan Arhan di timnas Indonesia.

Pada Liga 1 musim ini, Ricky terus menjadi pilihan utama Bali United, dengan selalu bermain dalam delapan laga.

Baca Juga: PSSI Janjikan Timnas U-16 Uji Coba di Luar Negeri, Pasukan Bima Sakti Nyatanya 'Cuma' Latihan di Yogyakarta


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.