PSSI Janjikan Timnas U-16 Uji Coba di Luar Negeri, Pasukan Bima Sakti Nyatanya 'Cuma' Latihan di Yogyakarta

Najmul Ula - Rabu, 7 September 2022 | 09:38 WIB
Skuad timnas U-16 Indonesia saat menghadapi Filipina pada fase grup Piala AFF U-16 2022.
PSSI.ORG
Skuad timnas U-16 Indonesia saat menghadapi Filipina pada fase grup Piala AFF U-16 2022.

"Kegiatan mereka tersebut rencananya akan berlangsung dari tanggal 5 September hingga 25 September 2022."

Bima Sakti memang tak berkeberatan dengan training camp di dalam negeri, tetapi PSSI seharusnya bisa mengusahakan lebih untuk timnas U-16.

Perlu dicatat, timnas U-16 akan menghadapi lawan berlevel Asia yang meliputi Malaysia, Palestina, Guam, dan Uni Emirat Arab.

Tanpa pertandingan uji coba berkualitas, timnas U-16 berpotensi demam panggung dan tak siap menghadapi tim lebih besar.

Sebagai contoh, timnas U-16 masih mempunyai kekurangan mencolok di posisi kiper, yakni Andrika Fathir yang kurang dalam situasi bola atas. 

Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti bersama para pemain saat menemui awak media setelah acara Konser 17an Indonesia Juara di Studio Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, Rabu (17/8/2022).
WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti bersama para pemain saat menemui awak media setelah acara Konser 17an Indonesia Juara di Studio Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, Rabu (17/8/2022).

Selain itu, laga kontra Myanmar pada semifinal Piala AFF U-16 lalu juga menguak lemahnya retensi bola Garuda Muda apabila berada dalam tekanan hebat. 

Dua dari banyaknya problem di atas bisa dievaluasi hanya jika timnas U-16 dibiasakan dengan laga berkualitas (bukan melawan tim lokal). 

Untuk itu, PSSI seharusnya mengingat apa yang telah dijanjikan usai final Piala AFF U-16 2022, yakni Garuda Muda hendak dibawa ke luar negeri.

Baca Juga: Kebalikan dari Witan, Nguyen Quang Hai Tergusur ke Bench Klub Perancis dan Diprediksi Menetap di Situ


Editor : Najmul Ula
Sumber : PSSI
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.