Naturalisasi Sandy Walsh dkk Masih Diproses DPR, Timnas Malaysia Dapat Amunisi Baru dari Inggris

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 2 September 2022 | 18:56 WIB
Gelandang asal Inggris, Lee Tuck resmi dinaturalisasi Malaysia.
IG Lee Tuck
Gelandang asal Inggris, Lee Tuck resmi dinaturalisasi Malaysia.

BOLANAS.COM - Timnas Malaysia dipastikan mendapat amunisi baru setelah merampungkan proses naturalisasi pemain asal Inggris, Lee Tuck.

Angin segar datang untuk timnas Malaysia jelang Piala AFF 2022.

Timnas Malaysia kedatangan pemain naturalisasi asal Inggris, Lee Tuck.

Lee Tuck resmi mendapat paspor Malaysia pada Rabu (31/8/2022).

Naturalisasi rampung, Lee Tuck mengungkapkan rasa bahagianya.

Baca Juga: Melempem di Liga 1, Tiga Pemain Terancam Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia

Hal tersbut disampaikan Lee Tuck melalui Instagram pribadinya.

"Akhirnya saya resmi menjadi warga Malaysia," kata Lee Tuck dikutip dari Instagram pribadinya.

"Saya sangat merasa terhormat bisa mendapat kewarganegaraan Malaysia."

"Perlu jalan yang tidak mudah untuk mencapai ini. Tapi ini adalah kesempatan yang tidak bisa saya lewatkan," imbuhnya.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.