Kesaksian Ilham Rio Fahmi Soal Menu Latihan Thomas Doll yang 'Menyiksa', Demi Persija Hancurkan Persikabo

Najmul Ula - Jumat, 12 Agustus 2022 | 09:58 WIB
Bek sayap kanan Persija Jakarta, Ilham Rio Fahmi, sedang menguasai bola ketika berlatih di Lapangan Nirwana, Sawangan, Jawa Barat , 7 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek sayap kanan Persija Jakarta, Ilham Rio Fahmi, sedang menguasai bola ketika berlatih di Lapangan Nirwana, Sawangan, Jawa Barat , 7 Juli 2022.

BOLANAS.COM - Ilham Rio Fahmi mengungkap Thomas Doll memberi latihan berat bagi skuat Persija Jakarta, misi menghancurkan Persikabo 1973 pekan ini.

Thomas Doll tampak tak memberi ampun bagi pemainnya dengan memberi latihan berat meski Liga 1 2022/23 tengah bergulir.

Persija Jakarta terbilang belum memenuhi ekspektasi tinggi suporter hingga pekan ketiga Liga 1 2022/23, yakni cuma meraup empat poin.

Pada laga pekan keempat, Minggu (14/8/2022), Persija Jakarta dijadwalkan melawat ke tim yang sedang on fire, Persikabo 1973.

Baca Juga: Vietnam Tak Akan Ulangi Kesalahan di Fase Grup, Sang Pelatih Minta Timnya 'Hati-hati' Demi Hindari Gol Kilat

Persikabo 1973 asuhan Djadjang Nurdjaman merupakan tim kejutan pada musim ini, dengan menyapu bersih sembilan poin.

Dimas Drajad dan kawan-kawan berturut-turut mengalahkan Persebaya Surabaya (1-0), Dewa United (3-1), dan Persis Solo (2-0).

Hasil itu membuat Laskar Padjadjaran menduduki puncak klasemen bersama Madura United, meski inferior dalam produktivitas gol.

Guna mengatasi tim tangguh seperti itu, Thomas Doll menggelar sesi latihan berat bagi anak asuhnya sepanjang pekan ini.

Baca Juga: Piala AFF U-16 2022 - Khawatir Teror Suporter Timnas U-16 Indonesia, Pelatih Vietnam Minta Pengamanan Khusus

Hal itu diungkap oleh bek kanan yang sempat membela timnas Indonesia U-23, Ilham Rio Fahmi.

"Saya dan teman-teman mengantisipasi dengan terus mengkonsumsi vitamin, jaga makan, serta istirahat yang cukup," ucap Rio Fahmi (10/8/2022).

"Sebab, setiap sesi latihan sangat berat dan cuaca akhir-akhir ini sangat panas jadi kami harus terus jaga kondisi," sambungnya.

Intensitas latihan "menyiksa" itu tergolong jarang di Liga 1 apabila liga telah bergulir.

Thomas Doll tampak hendak menekankan pada pemain bahwa latihan keras harus terus dilakukan di sepanjang musim.

Skuat Persija Jakarta (skuad Persija Jakarta) sedang melakukan foto tim inti saat bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 31 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat Persija Jakarta (skuad Persija Jakarta) sedang melakukan foto tim inti saat bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 31 Juli 2022.

Latar belakang Doll yang merupakan produk sepak bola Jerman dan sempat melatih Borussia Dortmund membuat pendekatannya berbeda dibanding pelatih Liga 1 lain.

"Tentunya kami melakukan evaluasi dari pertandingan terakhir melawan PSM Makassar," tutur Rio lagi.

"Dan minggu ini kamai mendapat sesi latihan yang berat, hal ini agar kekurangan yang ada di tim saat melawan PSM tidak akan terulang lagi," tandasnya.

Baca Juga: Daftar PR Bima Sakti Jelang Laga Final: Indonesia Punya Problem Kiper, Gaya Main, dan Ketenangan saat Ditekan

Rio sendiri baru mendapat satu kali kesempatan bertanding pada musim ini, itu pun cuma sebagai pengganti pada laga kontra PSM.

Bek berusia 20 tahun itu kalah bersaing dengan juniornya, Frengky Deaner, yang dipasang sebagai wingback kanan meski berkaki kiri.

Frengky Deaner tampil dalam seluruh tiga laga Persija pada musim ini dan telah mengemas satu gol.

Kembali ke laga kontra Persikabo 1973, kemenangan akan membuat Macan Kemayoran meriah tujuh poin dan mempertegas diri sebagai kandidat juara Liga 1 musim ini. 

Baca Juga: Stadion Maguwoharjo Akan Jadi 'Neraka' bagi Vietnam, Tiket Laga Final Piala AFF U-16 2022 Ludes Terjual!


Editor : Najmul Ula
Sumber : Persija.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.