Empat Hari Usai Debut Tak Meyakinkan, Pratama Arhan Tak Lagi Masuk Skuat Pertandingan Tokyo Verdy

Najmul Ula - Minggu, 10 Juli 2022 | 17:06 WIB
Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan, saat menjalani debut bersama Tokyo Verdy, Rabu (6/7/2022).
Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan, saat menjalani debut bersama Tokyo Verdy, Rabu (6/7/2022).

BOLANAS.COM - Pratama Arhan tersisih dari skuat Tokyo Verdy hari ini, diistirahatkan usai diberi debut 45 menit Rabu lalu.

Pratama Arhan belum mendapat kesempatan kedua usai melakoni debut kurang mempesona bareng Tokyo Verdy di J2 League.

Pratama Arhan tercatat memenangi debut starter saat Tokyo Verdy melawat ke Tochigi SC, Rabu (6/7/2022).

Dalam skenario ideal, Pratama Arhan akan mengamankan lagi posisi starter saat Tokyo Verdy berjumpa Omiya Ardija, Minggu (10/6/2022) hari ini.

Baca Juga: Vietnam dan Thailand Bisa Sama-sama Lolos, Sang Pelatih Akui Timnya Pasti Kalah Produktivitias Gol dari Indonesia

Namun, pelatih Hiroshi Jofuku berkehendak lain.

Hiroshi Jofuku bahkan merasa Arhan tak pantas berada di bangku cadangan empat hari usai mencicipi laga pertama.

Dalam line up yang dirilis di Instagram klub, tak ada nama Arhan di susunan starter maupun daftar pemain cadangan.

Keputusan mengenai "penyingkiran" Arhan tersebut bisa didasari dua hal, yaitu fisik maupun kualitas sang pemain sendiri.

Baca Juga: Top Scorer Timnas Indonesia U-19 - Rabbani Tiba-tiba Melesat, Tak Mau Rusak Suasana soal Persaingan dengan Hokky


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.