Shin Tae-yong Tersirat Akui Marselino Ferdinan sebagai Pemain Terbaik, Ronaldo Kwateh Minggir Dulu

Najmul Ula - Minggu, 3 Juli 2022 | 10:30 WIB
Gelandang timnas U-19 Indonesia, Marselino Ferdinan (kanan), sedang menguasai bola di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 2 Juli 2022
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang timnas U-19 Indonesia, Marselino Ferdinan (kanan), sedang menguasai bola di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 2 Juli 2022

BOLANAS.COM - Shin Tae-yong secara tersirat mengakui Marselino Ferdinan sebagai pemain terbaik timnas Indonesia U-19, Ronaldo Kwateh perlu dievaluasi.

Marselino Ferdinan bisa dibilang sebagai satu-satunya sinar terang dalam laga perdana tim nasional Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022.

Timnas Indonesia U-19 baru saja ditahan Vietnam dengan skor 0-0 pada laga pembuka Grup A Piala AFF U-19 2022, Sabtu (2/7/2022) malam.

Timnas Indonesia U-19 terbukti gagal mengkreasi peluang berbahaya, dengan pemain Vietnam nyaris tak pernah direpotkan di sepanjang laga.

Baca Juga: Termasuk Shin Tae-yong, Tiga Pelatih Kompak Keluhkan Jadwal Piala AFF U-19 2022

Shin Tae-yong sendiri mengakui Garuda Muda perlu memperbaiki aksi di sepertiga terakhir untuk dapat membobol tim kuat.

"Saya mengakui lini depan kami kami kurang baik hari ini," aku Shin (2/7/2022).

"Untuk cetak gol, timing pass (momen mengumpan) dan kecepatan bola itu yang harus diperbaiki," tandasnya.

Sejumlah pemain Indonesia tampil di bawah standar, seperti Alfriyanto Nico dan Ronaldo Kwateh.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Deretan Testimoni Positif Tim Tamu soal Fasilitas, Tak Ada Keluhan Seperti SEA Games Vietnam


Editor : Najmul Ula
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.