Berita Transfer Liga 1 - Tinggalkan PSS Sleman, Aaron Evans Resmi Merapat ke Persis Solo

Unggul Tan Ngasorake - Senin, 6 Juni 2022 | 21:48 WIB
Bek asing baru Persis Solo, Aaron Evans.
Bek asing baru Persis Solo, Aaron Evans.

BOLANAS.COM - Persis Solo resmi memperkenalkan Aaron Evans sebagai pemain asing baru yang didatangkan di bursa transfer kali ini.

Persis Solo kembali mengumumkan pilar asing mereka untuk Liga 1 2022-2023.

Kali ini giliran Aaron Evans yang resmi diperkenalkan ke publik pada Senin (6/6/2022).

Aaron Evans menjadi pemain asing kedua yang resmi diperkenalkan Persis Solo di bursa transfer kali ini.

Sebelumnya, Persis Solo sudah lebih dulu menggaet striker asal Spanyol, Gerard Artigas.

Baca Juga: Respon Pelatih Malaysia U-23 usai Tersingkir Lebih Cepat dari Piala Asia U-23 2022

Musim lalu Aaron Evans tercatat memperkuat PSS Sleman.

Bersama PSS Sleman, Aaron Evans mencatatkan satu gol dan assist dari 28 pertandingan di Liga 1 2021-2022.

Setelah dua musim bersama, Aaron Evans memilih untuk berpisah dengan PSS Sleman.

Pemain asal Australia itu memutuskan menyebrang ke klub promosi, Persis Solo.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : persissolo.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.